BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Dikatakan koordinator Taruna siaga bencana (TAGANA) Kabupaten Rokan Hilir Alanto ketika dihubungi melalui telepon selullernya bahwa anggota Tagana mengadakan pertemuan rutin dengan dinas sosial di kantor dinas sosial jalan perniagaan Bagansiapiapi, Kamis (2/12). Ia mengatakan dalam pertemuan tersebut 20 anggota Tagana diterima sekretaris Dinas sosial Rohil.
“Kita anggotya Tagana setiap bulan mengadakan pertemuan rutin dengan dinas sosial Rohil,”katanya ketika dihubungi KABARROHIL, Kamis (2/12).
Ia mengatakan dalam pertemuan tersebut membahas dan berkoordinasi tentang program TAGANA Rohil kedepan. Dijelaskannya dalam pertemuan itu Tagana Rohil bersama dinas sosial membicarakan tentang persiapan wilayah Kampung Siaga Bencana (KSB). Dimana kampung tersebut di dirikan diwilayah bebas bencana.
“Kampung Siaga bencana tersebut didirikan berdekatan dengan daerah rawan bencana seperti banjir dan lain sebagainya,”tutur Alanto.
Ditambahkannya setelah ditemukan tempat yang akan didirikan KSB tersebut maka Tagana Rohil berkoordinasi dengan Tagana Provinsi Riau lokasi KSB tersebut. Sedangkan sebelum diadakan pertemuan Tagana Rohil telah mengadakan latihan rutin dan menjaga kondisi fisik dengan latihan jogging.
Sementara itu lanjutnya mengatakan bahwa Tagana Rohil pada tanggal 4 Desember mendatang akan ke pekanbaru selanjutnya pada tanggal 5 Desember bersama-sama ke Jakarta untuk mengikuti Jambore Nasional Tagana.
“Koordinator Tagana Rohil bersama-sama koordinator Tagana kabupaten lainnya di provinsi Riau akan mengikuti jambore nasional Tagana ke Jakarta yang dilaksanakan pada tanggal 5 hingga 9 Desember mendatang. Sebelumnya pada tanggal 27 hingga 30 November lalu koordinator Tagana kabupaten telah melakukan latihan bersama di Siak Resort untuk pemantapan mengikuti jambore Nasional Tagana,”tandas Alanto. (andi wrc)