Sabtu, 09 Juni 2012

Bupati Rohil tinjau persiapan dan kesiapan acara suratin cup di lapangan Koni


BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Tarian persembahan massa dipersembahkan dengan lantunan irama khas tembang dan syair melayu. Sebanyak 82 penari berlenggang-lenggok di lapangan sepakbola. Tarian persembahan itu digelar dalam acara pembukaan suratin cup yang bakal di laksanakan di lapangan Koni jalan Koni Bagansiapiapi. Demikian disebut bupati Rohil H.Annas Maamun kepada KABARROHIL ketika ditemui, Sabtu (9/6).

Orang nomor satu di Rokan Hilir ini menggunakan kaos Hari Pers Nasional di Rokan Hilir ketika meninjau persiapan dan kesiapan pelaksanaan pembukaan dan pertandingan sepakbola U-16 zona sumatera memperebutkan piala suratin cup tersebut. Pertandingan tersebut diikuti oleh empat kesebelasan yakni provinsi Riau di wakili oleh PS Bintang Rohil, provinsi Sumbar, provinsi Lampung dan provinsi Babel.

Bupati melihat langsung latihan pembukaan acara suratin yang bakal dihadiri ketua PSSI pusat Jakarta Djohar Arifin. Bupati Rohil H.Annas Maamun didampingi setdakab Rohil Drs Wan Amir Firdaus,Msi, ka.BAPPEDA Rohil M.Job Kurniawan dan konsultan dalam peninjauan itu.

Disebut politisi Golkar Rohil ini bahwa para penari dengan pakaian melayu dan olahraga ikut memeriahkan acara pembukaan. Dikatakannya syair lagu persembahan yang dilantunkan di cipta oleh dirinya untuk mengikuti tema acara pembukaan piala suratin cup. Lebih lanjut dikatakannya dimana pemerintah Rokan Hilir juga sedang menggalakkan pembinaan dibidang olahraga di daerah.


"Tentunya syair lagu yang dilantunkan sesuai dengan acara yang digelar. Dimana direncanakan ketum PSSI pusat jakarta Djohar Arifin ikut hadir dalam acara pembukaan tersebut,"ujarnya.


Sementara itu dikatakan kepala dinas Kebersihan, pasar dan pertamanan (DKPP) Rokan Hilir (Rohil) Suwandi.S.Sos menjelaskan sebanyak 20 orang petugas DKPP Rohil dikerahkan dalam pembenahan dan perbaikan rumput lapangan sepakbola. Dia mengatakan sesuai perencanaan kerja pekerjaan tersebut besok sudah kelar. Dia menjelaskan rumput yang telah dipergunakan sebanyak enam mobil Dam Truk. Disebutnya rumput tersebut sudah di suply dan dipergunakan dilakasi perbaikan lapangan.

"Kita hanya perbaikan rumput dan pohon saja. Berikut pembuatan garis line lapangan. Diperkirakan seminggu lagi sudah kelar pada dua item tersebut,"tutur Suwandi.

informasi yang didapat dan dihimpun KABARROHIL, acara pembukaan piala suratin cup di rokan hilir diperkitakan pada tanggal 3 Juli mendatang. Pertandingan berlangsung  hingga 18 juli 2012 mendatang. (andi krc)