BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Bagansiapiapi Online network (BON) salah satu situs kumpulan anak bagansiapiapi melakukan kegiatan pertandingan bola basket memperebutkan piala bergilir BON Basketball Cup yang direncanakan digelar di Galaxi Sport Center, Ancol Jakarta Utara. Hasil pengumpulan dana tersebut akan disumbangkan untuk bantuan korban bencana. Kegiatan sosial dengan tema “BON Untuk Indonesia” tersebut didukung oleh Tim Bola Basket Sahabat. Demikian dikatakan Administrasi BON dalam rilis elektroniknya kepada KABARROHIL, Selasa (23/11).
“Bencana alam yang masih membayangi di akhir tahun 2010 tentu membuat semua kita terketuk hatinya. BON tergerak untuk ikut serta dalam membantu meringankan saudara-saudara kita yang terkena musibah lewat event kompetisi bola basket yang kami beri tema : BON untuk INDONESIA,”sebutnya.
Pertandingan Basket tersebut rencananya diselenggarakan pada tanggal 27 hingga 28 November 2010 pada jam 16.30 wib hingga jam 21.00 wib dan dilanjutkan pada tanggal 4 hingga 5 Desember 2010 jam 16.30 hingga jam 21.00 wib.
Setelah dihimpun maka delapan tim basket yang bertanding empat diantaranya tim basket bagansiapiapi ikut memperebutkan piala bergilir BON Basket Ball Cup 2010 tersebut. Tim yang ikut bertanding itu adalah Tim bola basket Dharma Satria, Tim Bola Basket Dharma Suci, Tim Bola Basket Muara Karang, Tim Bola Basket Mutiara Bangsa, Tim Bola Basket Pisces, Tim Bola Basket THI, Tim Bola Basket Sahabat dan Tim Bola Basket Seagull.
“Seluruh hasil pengumpulan dana baik biaya peserta maupun sumbangan dari teman-teman di lapangan akan kami salurkan seluruhnya kepada korban bencana alam,”kata Administrasi BON.
Selanjutnya mengatakan bagi yang tertarik ikut mendukung biaya operasional pertandingan tersebut bisa juga memanfaatkan ruang iklan/banner yang telah BON sediakan di seputar lapangan pertandingan dengan biaya 1 (satu) juta per banner. Ukuran banner tersebut 240cm x 120cm (2 sisi)
Dikatakannya sisa setiap banner sebesar 500.000 (setelah dikurangi biaya cetak banner dan sewa tempat banner) akan dimanfaatkan untuk dukungan biaya operasional selama pertandingan berlangsung yang meliputi : biaya sewa lapangan pertandingan, biaya wasit, medali dan biaya lainnya.
“Terima Kasih atas doa dan dukungan dari teman-teman semua sehingga kompetisi bola basket yang bertujuan penggalangan dana bantuan korban bencana ini bisa terlaksana dengan baik dan lancar. Untuk Info lebih lanjut bisa menghubungi BON call center : 021-332 22426 (332 BAGAN),”tandasnya.
Sementara itu wakil ketua Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia Kabupaten Rokan Hilir (Perbasi Rohil) Syamsul Bahri ketika ditemui KABARROHIL, Selasa (23/11) mengatakan mendukung kegiatan yang diselenggarakan oleh BON tersebut. Penggalangan dana sambil mempromosikan olahraga bola basket oleh generasi muda merupakan kegiatan yang sangat positif dan sepenuhnya harus didukung.
“Pada dasarnya kita dukung kegiatan tersebut. Apalagi tim bola basket dari kota Bagansiapiapi juga ikut andil dalam pertandingan itu,”tuturnya. (gun)
BINCANG INDONESIA
Selasa, 23 November 2010
Annas dan Damiri Bersaing Rebut Rekomendasi PDI-P
BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Rapat kerja cabang khusus (Rakercabsus) Partai PDI Perjuangan Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dilaksanakan oleh DPC PDI Perjuangan. Rakercabsus itu digelar di Gedung Serbaguna jalan Utama Bagansiapiapi, Selasa (23/11). Hadir dalam pembukaan Rakercabsus itu ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Riau Suryadi Khusaini beserta jajarannya, ketua DPC PDI Perjuangan Rokan Hilir Drs Jamiludin beserta jajarannya. Tampak Hadir juga dalam acara pembukaan itu wakil dari Partai Demokrat, wakil dari partai Gerindra, wakil dari partai PBR dan wakil dari partai Pelopor. Tema “Dengan Rakercabsus kita cari calon pemimpin yang selalu membela rakyat” di kumandangkan dalam Rakercabsus tersebut. Annas Maamun dan Damiri bersaing untuk mendapat rekomendasi PDI P sebagai bakal calon Bupati dalam pemilukada Rohil 2011 mendatang.
Ketua Panitia pelaksana Rakercabsus Yanto alias A Tiong mengharapkan Rakercabsus ini dapat memutuskan yang terbaik dalam membangun daerah Kabupaten Rokan Hilir. Dikatakannya karena hal ini tertuang berdasarkan amanah partai. Ia menjelaskan dalam laporannya bahwa Rakercabsus ini dihadiri oleh 13 PAC dan 112 Ranting partai PDI Perjuangan yang ada di wilayah Kabupaten Rokan Hilir.
Sedangkan ketua DPC PDI Perjuangan Rokan Hilir Drs Jamiludin menerangkan bahwa kader PDI Perjuangan dari pelosok hadir dalam Rakercabsus untuk mencari calon pemimpin yang selalu membela rakyat.
"Kader-kader PDI Perjuangan jangan sampai dikoyak-koyak,”ujar Jamiludin dengan suara lantang.
Dikatakannya walaupun ada perbedaan dalam mencari bakal calon dalam penjaringan PDI Perjuangan disini namun diharapkan tetap menyatu setelah ditentukan bakal calon diusung oleh PDI Perjuangan. Ia mengatakan bahwa PDI P beberapa waktu lalu telah mengumumkan penjaringan bakal calon dari 4 (empat) bakal calon akhirnya hanya terpilih menjadi 2 (dua) bakal calon, yakni pertama H.Annas Maamun dengan partai pendukung PBR dan menurut hasil survei LSI, dan bakal calon bupati kedua H.Damiri. Kemudian tiga bakal calon wakil yakni H.Suyatno, Ir.H.Amiruddin, dan H.Tatang Hartono
"Jangan ada perpecahan dalam tubuh PDI P hanya karena menentukan bakal calon pemilukada ini. Yang penting yang kita usung nanti akan menang. Ranting mempunyai peran dalam pemenangan calon yang kita usung. Sebab itu gunakanlah dengan hati nurani siapa bakal calon yang sebenarnya,"kata Drs Jamiludin.
Sedangkan ketua DPD PDI P Riau H.Suryadi Khusaini mengatakan permintaan maaf karena DPP PDI Pusat tidak sempat hadir karena ada tugas konsolidasi partai. Oleh sebab itu Rakercabsus di mandatkan ke DPD PDI P Riau. Diungkapkannya hal ini bukan sederhana karena perlu kecermatan yang jeli. Oleh sebab itu agar dihadirkan dan dilibatkan semua ranting untuk menentukan bakal calon yang akan diusung. Sesuai partai wong cilik yang menentukan pemenangan adalah tingkat bawah.
"Karena ranting jarang diberikan kesempatan untuk kali ini agar didahulukan. Sesuai amanat partai wong cilik maka didahulukanlah wong cilik (ranting,red) di kabupaten Rokan Hilir Ini. Kita coba menghilangkan kebiasaan selama ini yang kurang pas,"kata Suryadi Khusaini.
Ia mengatakan komitmen partai saat ini bagaimana menyiapkan pemimpin yang berpihak kerakyat. Dan mengajak menyatukan tekad dan mimpi sesuai UUD 45. Dikatakannya PDI P adalah partai ideologi karena tetap mempertahankan 4 pilar ideologi yakni pilar pertama Pancasila, yang mencakup lima sila sebagai dasar negara, pilar kedua UUD 45 penjabaran dari pancasila, pilar ketiga NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia) merupakan harga mati yang tidak bisa ditawar-tawar lagi, dan pilar keempat Bhinneka Tunggal Ika, walaupun dari sabang sampai merauke berbeda namun disatukan oleh Bhinneka Tunggal Ika.
"Maka para bakal calon harus berkomitmen dalam empat pilar tersebut dalam arti tidak ada diskriminasi, yang ada adalah anak bangsa putra Indonesia yang menjalankan tujuan founding father kita. Calon Bupati yang kita usung menjamin tidak akan ada Perda tentang Syariat yang membeda-bedakan bangsa dan dapat membahayakan persatuan dan kesatuan bangsa. Kepada kader bakal calon tolong kedepankan untuk memikirkan perkembangan mayoritas sumber penghasilan masyarakat. Seperti daerah mayoritas pertanian maka diwajibkan dapat menfasilitaskan pengadaan seperti pupuk dengan harga murah dan mudah didapat. Untuk itu kepada ranting partai sampaikanlah keluhan-keluhan oleh rakyat pada umumnya kepada bakal calon yang akan diusung oleh partai kita. PDI P ini besar dan menang karena kehidupan gotong-royongnya. PDI P lahir dalam perjalanan panjang dengan darah dan nyawa,"ujar Suryadi Khusaini.
Diharapkan Suryadi ketika nanti telah ditetapkan rekomendasi dari partai maka kepada kader sudah mulai bergerak secara optimal dengan bahu membahu dan semangat gotong-royong untuk komitmen memenangkan calon bupati yang diusung leh PDI Perjuangan. Dikatakannya dalam Rakercabsus di barengi rapat pleno dengan menghadirkan penyampaian visi dan misi dari masing-masing bakal calon.
"PDI P akan menjalankan penjaringan balon secara Demokratis,"tandasnya. (gun)
PWI Rohil Gelar Pemilihan ketua >>Pasca dinon aktifkannya kepengurusan PWI Rohil diketuai Jhonatan Surbakti
BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Pasca dinon aktifkannya kepengurusan PWI Perwakilan Rohil masa bhakti 2010-2013 yang diketuai Jonathan Surbakti dan pengunduran diri Jhonatan Surbakti sebagai anggota PWI maka sesuai amanah PWI Cabang Riau, karektaker PWI Perwakilan Rohil yang diketuai wakil ketua bidang pembelaan wartawan PWI Cabang Riau Hendrijal melaksanakan amanat untuk menggelar pemilihan ketua kepengurusan PWI Perwakilan Rohil yang baru. Pelaksanaan pemilihan itu direncanakan di Hotel Lion lantai II jalan Mawar Bagansiapiapi, Rabu (24/11 hari ini, red). Demikian dikatakan Hendrijal kepada wartawan dalam jumpa pers di koffie shop Hotel Bagan jalan Aman Bagansiapiapi, Selasa (23/11) kemaren.
"Amanat diberikan oleh ketua PWI Cabang Riau terhadap kita langsung kita tanggapi dengan melakukan gerak cepat dan tidak ingin berlama-lama. Jika tidak ada aral melintang rencana pemilihan ketua berikut kepengurusan baru PWI Perwakilan Rohil dilaksanakan besok (rabu, 24/11 red). Target dari karektaker PWI Perwakilan Rohil pada akhir 2010 telah ada kepengurusan baru PWI Perwakilan Rohil,"tutur Hendrijal yang juga pimpinan RTV liputan Rohil ini.
Dijelaskannya pengurus PWI Rohil terpilih nanti bukan melanjutkan masa kepengurusan melainkan kepengurusan baru masa bhakti 2010-2013. Dikatakannya bagi anggota PWI yang telah memiliki kartu hijau PWI dipersilahkan untuk tampil dalam pemilihan ketua ini. Lanjutnya mengatakan bahwa sesuai PDPRT PWI maka yang berhak memilih dan dipilih adalah anggota PWI yang mempunyai kartu biru sedangkan dalam memilih ketua nanti karektaker dan sekretaris PWI Cabang Riau ikut memilih karena memiliki hak suara dalam pemilihan itu.
"Dalam pemilihan ketua dan pengurus PWI Rohil baru ini Jonatan tidak punyak hak suara ataupun mencalonkan diri lagi. Jhonatan Surbakti sudah keluar dari keanggotan PWI karna telah dicabut kartunya oleh PWI Pusat. Tentang siapa saja yang berhak memilih pada pemilihan ketua dan kepengurusan PWI Rohil masih belum final. Malam ini kita bicarakan sesuai kesepakatan bersama. Sesuai PDPRT PWI yang tidak memiliki kartu biru kendati sudah lama mengikuti tes masuk PWI hanya sebagai peninjau,"katanya. (andi wrc)
"Amanat diberikan oleh ketua PWI Cabang Riau terhadap kita langsung kita tanggapi dengan melakukan gerak cepat dan tidak ingin berlama-lama. Jika tidak ada aral melintang rencana pemilihan ketua berikut kepengurusan baru PWI Perwakilan Rohil dilaksanakan besok (rabu, 24/11 red). Target dari karektaker PWI Perwakilan Rohil pada akhir 2010 telah ada kepengurusan baru PWI Perwakilan Rohil,"tutur Hendrijal yang juga pimpinan RTV liputan Rohil ini.
Dijelaskannya pengurus PWI Rohil terpilih nanti bukan melanjutkan masa kepengurusan melainkan kepengurusan baru masa bhakti 2010-2013. Dikatakannya bagi anggota PWI yang telah memiliki kartu hijau PWI dipersilahkan untuk tampil dalam pemilihan ketua ini. Lanjutnya mengatakan bahwa sesuai PDPRT PWI maka yang berhak memilih dan dipilih adalah anggota PWI yang mempunyai kartu biru sedangkan dalam memilih ketua nanti karektaker dan sekretaris PWI Cabang Riau ikut memilih karena memiliki hak suara dalam pemilihan itu.
"Dalam pemilihan ketua dan pengurus PWI Rohil baru ini Jonatan tidak punyak hak suara ataupun mencalonkan diri lagi. Jhonatan Surbakti sudah keluar dari keanggotan PWI karna telah dicabut kartunya oleh PWI Pusat. Tentang siapa saja yang berhak memilih pada pemilihan ketua dan kepengurusan PWI Rohil masih belum final. Malam ini kita bicarakan sesuai kesepakatan bersama. Sesuai PDPRT PWI yang tidak memiliki kartu biru kendati sudah lama mengikuti tes masuk PWI hanya sebagai peninjau,"katanya. (andi wrc)
Tim PPKP3 harap aspirasi masyarakat ingin pilkades dapat terwujud
BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Warga masyarakat mengharapkan segera dilaksanakan pemilihan datuk penghulu bagan punak pesisir, pasalnya penghulu sekarang belum defenitif. Demikian dikatakan wakil ketua Tim Penggagas Pemekaran Kepenghuluan Bagan Punak Pesisir (PPKP3) Zulkarnain kepada wartawan, Selasa (23/11).
Dijelaskan Zulkarnaen, saat ini sudah ada beberapa kandidat yang memberanikan diri maju di pemilihan penghulu Bagan Punak Pesisir oleh rakyat. Antara lain Jumadi Ruswan, Eri dan M.Toyib (incumbent,red).
"Kita berharap sebelum pemilukada 2011 pemilihan datuk penghulu sudah digelar. Selain itu, harapan saya bakal calon yang tampil nanti di pilkades mampu untuk memajukan daerah,"tuturnya.
Dijelaskannya agar lahan tidur wilayah pesisir kecamatan Bangko ini agar dapat dimanfaatkan untuk lahan pertanian sehingga para kehidupan nelayan tidak hanya terfokus sebagai nelayan tetapi juga kepertanian.
"Lahan didaerah pesisir cukup berpotensi untuk dikembangkan menjadi kawasan pertanian. Mudah-mudahan aspirasi tersebut dapat diperjuangkan bersama masyarakat bagan punak pesisir,"tandasnya. (gun)
Dijelaskan Zulkarnaen, saat ini sudah ada beberapa kandidat yang memberanikan diri maju di pemilihan penghulu Bagan Punak Pesisir oleh rakyat. Antara lain Jumadi Ruswan, Eri dan M.Toyib (incumbent,red).
"Kita berharap sebelum pemilukada 2011 pemilihan datuk penghulu sudah digelar. Selain itu, harapan saya bakal calon yang tampil nanti di pilkades mampu untuk memajukan daerah,"tuturnya.
Dijelaskannya agar lahan tidur wilayah pesisir kecamatan Bangko ini agar dapat dimanfaatkan untuk lahan pertanian sehingga para kehidupan nelayan tidak hanya terfokus sebagai nelayan tetapi juga kepertanian.
"Lahan didaerah pesisir cukup berpotensi untuk dikembangkan menjadi kawasan pertanian. Mudah-mudahan aspirasi tersebut dapat diperjuangkan bersama masyarakat bagan punak pesisir,"tandasnya. (gun)
Masyarakat harus kompak demi perkembangan pembangunan daerah Rohil
BAGANSIAPIAPI, KABARROHIL- Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir menghormati hidup antar umat beragama karena di daerah Kabupaten Rokan Hilir didiami oleh pelbagai suku dan agama. Dikabupaten Rohil terdapat suku Melayu, Jawa, Tionghoa, Batak, Minang dan masih banyak suku lainnya. Mereka tersebut memeluk agama dan kepercayannya masing-masing. Kekompakan untuk menjaga kesatuan dan persatuan sangat diharapkan dalam perkembangan membangun kampung halaman kita. Demikian diungkap oleh orang nomor wahid di Rohil H.Annas Maamun dalam satu pertemuan lalu.
Dikatakannnya masyarakat kabupaten Rokan Hilir yang pluralis perlu kekompakan dan persatuan menciptakan keamanan daerah untuk perkembangan pembangunan daerahnya. Karena dengan keamanan yang kondusif merupakan salah satu langkah untuk menarik investor dalam menanamkan modalnya kedaerah Kabupaten Rokan Hilir.
Ia mengatakan perekonomian akan meningkat jika banyak para investor masuk kedaerah kabupaten Rokan Hilir. Seperti saat ini para investor tersebut telah membangun ruko (rumah toko,red) di daerah sepanjang pesisir sungai Rokan. Lanjutnya lagi mengatakan beberapa waktu lalu juga telah datang empat investor dari Jakarta dan dua dari RRC yang akan menanamkan modalnya di Rohil.
Dijelaskannya bahwa sepanjang sungai Rokan tersebut akan bertambah bagus setelah di kawasan tersebut dibangun komplek perkantoran. Dikatakannya saat ini telah dibangun pondasi untuk kantor Bupati kabupaten Rokan Hilir dengan delapan lantai.
“Kita harus jaga kekompakan, keamanan dan ketertiban yang kondusif untuk perkembangan pembangunan kampung halaman kita sendiri,”tandasnya. (gun)
Dikatakannnya masyarakat kabupaten Rokan Hilir yang pluralis perlu kekompakan dan persatuan menciptakan keamanan daerah untuk perkembangan pembangunan daerahnya. Karena dengan keamanan yang kondusif merupakan salah satu langkah untuk menarik investor dalam menanamkan modalnya kedaerah Kabupaten Rokan Hilir.
Ia mengatakan perekonomian akan meningkat jika banyak para investor masuk kedaerah kabupaten Rokan Hilir. Seperti saat ini para investor tersebut telah membangun ruko (rumah toko,red) di daerah sepanjang pesisir sungai Rokan. Lanjutnya lagi mengatakan beberapa waktu lalu juga telah datang empat investor dari Jakarta dan dua dari RRC yang akan menanamkan modalnya di Rohil.
Dijelaskannya bahwa sepanjang sungai Rokan tersebut akan bertambah bagus setelah di kawasan tersebut dibangun komplek perkantoran. Dikatakannya saat ini telah dibangun pondasi untuk kantor Bupati kabupaten Rokan Hilir dengan delapan lantai.
“Kita harus jaga kekompakan, keamanan dan ketertiban yang kondusif untuk perkembangan pembangunan kampung halaman kita sendiri,”tandasnya. (gun)
Langganan:
Postingan (Atom)