Sabtu, 01 Oktober 2011

ULTAH Ke-2 KEANDRA RAFKA PUTRAYANDA Cucu H.Annas Maamun

Cucu Bupati Kabupaten Rokan Hilir, H.Annas Maamun bernama Keandra Rafka Putrayanda berulang tahun yang ke-2 (Sabtu,1 Oktober 2011). Perayaan HUT yang ke-2 tersebut di gelar secara sederhana yang dihadiri sanak famili di kediaman dinas Bupati Rokan Hilir jalan Perwira bagansiapiapi. Redaksi KABARROHIL mengucapkan Selamat Ulang tahun yang ke-2 untuk KEANDRA RAFKA PUTRAYANDA





Pemkab Rokan Hilir Gelar Goro Massal

BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Pegawai Negeri Sipil dilingkungan Pemdakab Rokan Hilir (Rohil) menggelar gotong royong (Goro) massal di kota Bagansiapiapi dan sekitarnya. Pegawai  dibagi atas dinas, badan dan kantor tersebut membersihkan seluruh jalan protokol di ibukota kabupaten Rokan Hilir dari batu enam komplek perkantoran hingga kepenghuluan Baganjawa. Gotong royong ini dilakukan dalam rangka menghadapi hari kesaktian pancasila bersempena dengan hari jadi Kabupaten Rokan Hilir.

Hasil Pantauan KABARROHIL di jalan bintang bagansiapiapi, tampak camat bangko Nur Hidayat hadir dan ikut goro di jalan Bintang kepenghuluan baganjawa dan kepenghuluan Baganjawa pesisir. Hadir juga saat itu kakan Satpol PP Kabupaten Rokan Hilir, Zamsami dan petugas Satpol PP lainnya.

“Kita melakukan gotong royong dalam rangka menghadapi Hari Jadi Kabupaten Rokan Hilir pada 4 Oktober mendatang,”ujar Nur Hidayat camat bangko kepada KABARROHIL ketika ditemui di lokasi goro, Sabtu (1/10).

Dia mengatakan dalam melakukan goro tersebut sekaligus penanaman pohon di sepanjang jalan Bintang hingga ke desa Parit Aman. Hal tersebut dalam rangka penghijauan lingkungan di kecamatan bangko. Dia juga menambahkan bahwa untuk melakukan penghijauan tersebut disepanjang jalan kota Bagansiapiapi ditanam pohon terembesi dan mahoni.

“Untuk menghadapi hari jadi kabupaten Rokan Hilir yang ke-12 ini kita melakukan penghijauan kota dengan penanaman pohon disepanjang jalan di kota Bagansiapiapi dari batu enam hingga desa Parit Aman,”pungkas Nur Hidayat. (andi wrc)

Menghayati Peristiwa sejarah tempo dulu sehingga membangun daerah menjadi lebih baik lagi



BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Dengan dilaksanakannya upacara peringatan hari kesaktian pancasila saat ini untuk mengingatkan dimana bangsa Indonesia tempo dulu mempertahankan Pancasila dengan pelbagai tantangannya. Begitu juga sebagai pemimpin daerah Kabupaten Rokan Hilir juga mempunyai tantangan dalam membangun bangsa dan daerahnya. 


Hal ini ditegaskan oleh Bupati Kabupaten Rokan Hilir,H.Annas Maamun kepada KABARROHIL ketika ditemui seusai menjadi inspektur upacara dalam peringatan hari kesaktian pancasila yang digelar di halaman kantor Bupati kabupaten Rokan Hilir jalan Merdeka  Bagansiapiapi, Sabtu (1/10). Acara tersebut diikuti oleh para pelajar, TNI/Polri, Ormas, dan PNS dilingkungan Pemdakab Rokan Hilir.

“Tentunya banyak tantangan yang dihadapi dalam tujuan membangun daerah Rokan Hilir ini. Dengan banyak tantangan ini kita dipacu  bagaimana  membangun daerah Rokan Hilir ini agar lebih bagus. Membangun daerah tergantung dengan niat hati yang tulus dan  ikhlas. Membangun daerah kita harus terjun langsung kelapangan dan bertujuan hanya semata untuk kepentingan masyarakat serta daerah Rokan Hilir,”ujar orang nomor satu di Rohil ini.

Dikatakannya peringatan hari kesaktian pancasila ini merupakan peristiwa sejarah yang perlu diingat bagi generasi muda hingga masa mendatang. Untuk itu, sebutnya sebagai generasi muda  harus dapat menghayati peristiwa sejarah tersebut. Setiap pada tanggal satu Oktober diperingati sebagai hari kesaktian pancasila, kita tanamkan gelora tersebut didalam hati untuk mengingati peristiwa lampau.

“Dalam hati tetap bergelora untuk menghayati peristiwa peringatan hari kesaktian pancasila. Bagaimana berjuang untuk mempertahankan negara kita sehingga kita dapat membangun daerah kita dengan baik dan bagus,”tandas Annas Maamun. (andi wrc)