Kamis, 22 November 2012

Panggung Gembira Anak bersama kak Agus DS



BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL- Dalam rangka memperingati HUT ke-13 Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menggelar Panggung Gembira Anak PAUD bersama Kak Agus DS. Tema yang diangkat kali ini adalah dengan mendongeng menginspirasikan pesan moral, kreatifitas, kecerdasan, tumbuh kembang dan keceriaan anak. Acara tersebut dilaksanakan di gedung serbaguna jalan Utama Bagansapiapi, Kamis (22/11/2012). Tampak hadir saat itu, Hj Wan Mardiana Suyatno, Hj Wirdaningsih Wan Amir Firdaus, dan Asisten IV Bidang Administrasi Pemdakab Rohil Dahniar. Sejalan acara yang diikuti oleh anak usia dini tersebut diiringi , aneka lomba, ceria, sulap, dongeng boneka, dan bagi-bagi hadiah,

Menjawab KABARROHIL, ketua Dharma Wanita Persatuan Rohil Hj Wirdaningsih Wan Amir Firdaus menegaskan agar orang tua dapat membimbing anak-anak usia dini untuk dibimbing di PAUD. Hal ini karena di PAUD diajarkan tentang pendidikan agama dini, sopan santun dan tata kerama adat istiadat serta pendidikan lainnya.

“Mudah-mudahan kedepan ditingkatkan kualitasnya sehingga dibimbing sejak usia dini. Siapa tahu setelah besar menjadi seorang tokoh Nasional dari Rokan Hilir,”ujarnya.

Pada saat yang sama, Kadisdik Rokan Hilir, Drs Surya Arfan,MSi mengucapkan selamat HUT Dharma Wanita Persatuan Rokan Hilir. Dikatakannya peran para wanita dalam acara ini telah sukses menjalankan kegiatan yang sejalan dengan program pendidikan Rokan Hilir. Hal ini sebagai langkah mensosialisasikan PAUD kepada masyarakat di daerah Rokan Hilir.

Disebutnya peran serta media juga berperan dalam pencapaian program PAUD Disdik hingga ke pelosok desa. Karena saat ini diwilayah Rokan Hilir hanya 18 persen masyarakat yang ingin anaknya bersekolah di PAUD. Dalam arti, disebut Kadisdik Rohil ini dari 100 anak hanya 18 anak yang menikmati bersekolah di PAUD. Untuk meningkatkan kualitas pembimbing dan pendidik maka disdik saat ini melakukan kualifikasi.

“Secara bertahap melakukan kualifikasi guru dengan menguliahkan sedikitnya 87 orang,”katanya. (krc 01).

Dua unit Eskavator diamankan tidak boleh bekerja



SUNGAI DAUN,KABARROHIL-Atas laporan masyarakat, Tim gabungan perambah Hutan terjun kelokasi, Kamis (22/11/2012). Menggunakan speedboat tim yang terdiri dari wabup H.Suyatno, anggota DPRD Rohil H. Rasmali.SH, Asisten I Pemdakab Rohil Wan Rusli Syarief, kahut Rohil Suwandi, Polhut Rohil , Camat Palika, anggota Polsek Pasir Limau Kapas (Palika,red), Babinsa Panipahan, kades Sei Daun, dan kades Pasir   menuju Sungai Daun dan langsung ke Lokasi.

Hasil dilapangan,  atas laporan masyarakat tersebut terbukti. Dikatakan wabup H.Suyatno diperkirakan ribuan hektar lahan sudah dibersihkan dengan menggunakan alat berat. Pada saat Tim kelapangan ditemukan dua unit beko di lokasi desa Sungai Daun Dusun Pulai Berlayar.

“Hasil survey ke lokasi terbukti adanya perambah hutan. Hal ini setelah kelapangan terlihat hutan sudah lapang,”ujar wabup.

Ditambahkannya, di lapangan ditemuka dua unit eskavator,  satu unit senso, dan 52 pucuk surat keterangan tanah yang ditandatangani oleh kepala desa lama (mantan kepala desa,red). Anehnya, menurut orang nomor dua di pemerintahan Rokan Hilir ini surat tersebut menyatakan seluas seratus hektar dengan satu lembar surat saja.

Wabup mengatakan pelaku akan ditindak tegas. Disebut wabup hal ini merupakan salah satu pengawasan pemerintah daerah dalam pengawasan dan mengawasi terhadap para pelaku perambah hutan. Operator eskavator tersebut, disebut wabup dinyatakan membuat surat pernyataan tidak mengoperasi dalam arti bekerja lagi. Kemudian diharapkannya Binsar Sianipar agar menghadap ke Dinas kehutanan Rokan Hilir untuk diperiksa kelengkapan surat-suratnya.

“Penghulu lama bakal dipanggil terkait penerbitan surat tanah,”pungkasnya. (krc 03).

Temu ramah Danlanal Dumai dengan ketua DPRD Rohil



BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Ketua DPRD Rokan Hilir (Rohil) Nasrudin Hasan langsung menerima rombongan yang dipimpin Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Dumai Kolonel Laut (P) Budi Purwanto,ST di ruang kerjanya gedung DPRD Rohil jalan Merdeka Bagansiapiapi,Kamis (22/11/2012). ikut mendampingi sekretaris dewan Syamsuri Achmad dan Sulailan JS. Kunjungan ini merupakan kunjungan perdana Danlanal yang baru ke daerah Rokan HIlir.

Saling tukar fikiran menyangkut pengamanan strategis zone ekonomi ekslusif (ZEE) wilayah perairan rokan hilir dikemukakan dalam pertemuan tersebut, khususnya pulau jemur yang merupakan daerah pulau terdepan.

Menurut Nasrudin, dalam diskusi tersebut dia berpendapat wilayah-wilayah perbatasan dengan negara tetangga seperti Rokan Hilir perlu mendapat perhatian khusus oleh pemerintah pusat. karena disebutnya pemerintah daerah sangat memperhatikan pentingnya pengembangan di wilayah perbatasan namun dana masih diperlukan dalam sekala perioritas lainnya. Lanjutnya menegaskan pemerintah daerah merencanakan di pulau jemur pembangunan suatu pemukiman berikut migrasi sejumlah warga agar pulau itu berpenghuni sehingga tdk terkesan dibiarkan. oleh sebab itu kerjasama dengan lanal sangat bermanfaat untuk mendukung situasi kondusif ditempat tersebut.

Disebutnya sarana dan prasarana perlu dibenahi, diperbanyak. Dikatakannya seharusnya disadari kepentingan di daerah perbatasan dengan negara tetangga lebih diutamakan dan merupakan tanggung jawab semua pihak.

"Jangan hanya dibebankan dipihak pemerintah daerah saja tetapi pihak provinsi hingga pusat juga harus ikut mengatasi wilayah pulau terdepan karena bagian negara republik indonesia,"ketusnya. (krc 01)

Kesbangpolinmas Rohil taja seminar and Talk Show



BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL- Badan Kesatuan Bangsa,Politik dan Lindungan Masyrakat ( Kesbangpolinmas ) Kabupaten Rokan Hilir mengadakan Seminar Talk Show terhadap Parpol dan Siswa di Kabupaten Rokan Hilir. Acara akhir tahun anggaran tersebut di buka secara resmi kepala Kesbangpolinmas Rohil M.Syukur Rambah,SH.Msi di wisma Armaroza jalan Kecamatan Km 06 Bagansiapiapi, Rabu malam sekira jam 20.00 wib (21/11/2012). Acara tersebut di moderator oleh Kabid Linmas..
               
Seremonial akhir tahun anggaran tersebut mendatangkan Nara Sumber dari Kesbangpolinmas Propinsi Riau yang membidangi Politik dan lindungan masyarakat dan Koramil 0303 Bengkalis Sujono.
               
Dalam sambutannya, Kabid Politik dan Perlindungan Masyrakat Propinsi Riau mengatakan bahwa Wawasan Kebangsaan adalah cara pandang Bangsa Indonesia Mengenai ,cita-cita dan Ideologinya dilengkapi Pengetahuan atau kesadaran mengenai Kondisi Wilayah,sosial Budaya Masyrakat dan Sejarah Perjuangan Bangsa Serta Lingkungan Strategis yang mempengaruhinya.
               
Yang mana, lanjutnya mengatakan makna yang terkandung dalam Wawasan kebangsaan yaitu bagaimana kita memandang bangsa,sadar dan tahu bagaimana kondisi dan sejarah Perjuangan dan apa yang telah mempengaruhhi Berlangsung nya Bangsa. Karena Wawasan Bangsa ( Wasbang-Red) merupakan hal yang sangat penting yang harus dimiliki oleh setiap warga Negara sebagai modal untuk mencintai dan memiliki Negaranya.untuk di ketahui Musuh besar bangsa saat ini adalah Disintegrasi Bangsa.               

Acara ini diselanggarakan dengan  Maksud dan Tujuan untuk menumbuhkan dan menyegarkan kembali pemahaman Masyrakat Indonesia secara Luas tentang Wasbang guna untuk mengimplementasikan Pancasila dan mengembangkan kesadaran Ke Bhineka Tunggal Ika dan Komitmen tetap tegaknya NKRI.dan tujuan nya adalah untuk membangkitkan rasa dan semangat kebangsaan dikalangan Masyrakat Bangsa untuk mendorong terwujudnya kehidupan kebangsaan Harmonis.
               
Kemudian Nilai-nilai Luhur yang terkandung didalamya rela mengorbankan dan mengedepankan Kepentingan Nasional dari pada kepentingan Pribadi,golongan dan Daerah.kesetaraan mengambil peran yang setara dalam perjuangan mewujudkan cita-cita dan tujuan Nasional sesuai dengan peran masing-masing.
               
Pandangan Kesatuan Bangsa untuk menghindari hal-hal yang dapat menyulut sentiment kesukuan di semua Bidang kehidupan terutama pada bidang lapangan kerja,menahan diri dari hal-hal yang dapat mengorbarkan Fanatisme agama yang sempit sehingga kerukunan hidup umat beragama ini tidak terganggu,semua WNI Keturunan berusaha keras untuk melebur dirinya menjadi bangsa indonesia yang utuh.
               
“Karena Dewasa ini bangsa kita banyak tantangan seperti Globalisasi,Dilanda Krisis,ketidak percayaan Masyrakat pada Efektivitas Sistem Politik,Di Eksposnya Citra Negatif Bangsa,penegakan Hukum yang terkesan Belum Sungguh-sungguh dan Problem Akhlak.untuk itu kita bisa menahan diri”lugasnya”. ( krc 06 )

Lagi, Polres Rokan Hilir menangkap kasus narkoba



UJUNG TANJUNG,KABARROHIL-Kapolres Rokan Hilir AKBP Auliansyah Lubis,Sik,SH.MH didamping wakapolres Rohil Kompol Indra Kurniawan,Sik,SE.MM, Kasat Narkoba Polres Rohil AKP James Sibarani, Kasubag Humas Polres Rohil AKP Ali Suhud bersama sejumlah Sat Narkoba Polres Rohil mengungkap tiga nama kasus dugaan pengedaran Narkotika jenis Sabu-sabu, Ekstacy dan uang diduga hasil penjualan narkoba. Acara tersebut di gelar di Aula Kantor kasubag Humas Polres Rohil (balai wartawan,red), Kamis (22/11/2012) siang.
Kapolres Rohil tunjukkan BB Narkoba tersangka Al dkk

Kapolres Rohil AKBP Auliasnsyah Lubis Sik.SH.MH menjelaskan kronologis penangkapan tersebut. Pada rabu (21/11/2012) sekira jam 19.00 wib didapat informasi dari masyarakat Bagansiapiapi bakal terjadi transaksi narkotika jenis Ekstacy antara Al alias Hr (28) warga jalan Perniagaan Gg Jeruk Kelurahan Bagan Kota dengan Ac alias Cdr (50) warga jalan Bintang Gg Teguh II Kepenghuluan Bagan Jawa Kecamatan Bangko.

Lanjutnya mengatakan berdasarkan informasi tersebut Brigadir Chaverius, Brigadir Suyoto dan beberapa orang lainnya menuju ke Bagansiapiapi guna melakukan penyelidikan.

Pada hari yang sama sekira jam 23.00 wib, dijelaskan Kapolres Rokan Hilir ini sasaran Al alias Hr terlihat melintas di jalan Perniagaan menuju ke Gg Jeruk. Dipersimpangan Gg Jeruk, anggota Sat Narkoba Brigadir Suyoto melakukan pengintaian dan langsung menangkap dan nelakukan pengeledahan terhadap Al dan ditemukan satu kotak Rokok Gudang Garam Surya didadalamnya ditemukan satu bungkusan berisikan butiran Pil warna biru langit diduga Narkotika jenis Extacy.

Pada saat itu Al mengaku barang “haram” tersebut dibelinya dari Ac. Selanjut  pada jam 23,30 wib, lanjutnya mengatakan anggota mendapat informasi Ac sedang berada di Hotel KENT.

“Sekira jam 24,00 wib langsung mengamankan Ac yang saat itu berada di Hotel KENT. Kemudian tersangka Ac digiring ke tempat tinggalnya. Kemudian didalam rumahnya tersebut dilakukan pengeledahan dan ditemukan beberapa barang bukti,”tutur Kapolres Rohil AKBP Auliasnsyah Lubis,Sik,SH.MH.

Disebutnya, Barang Bukti (BB,red) ditemukan tersebut jenis Ekstacy sebanyak 933 (sembilan ratus tiga puluh) butir  , kemudian Happy Vife sebanyak 30 papan, sejumlah uang sekira Rp,108,000,000, sejumlah uang Ringgit Malaysia sekira RM 1,852, dan uang Dollar Singapure sekira DS $ 114.

“Barang Bukti berikut Al (28), Ac (50), TBL alias Ln selaku isteri Ac malam itu juga di bawa ke Mapolres. Kasus ini terus dikembangkan agar peredaran narkotika jenis apapun di wilayah Rokan Hilir dapat diberantas. Oleh sebab itu diharapkan peran serta masyarakat untuk memberikan informasinya,”tandasnya. (krc 04)
   .