BATU HAMPAR,KABARROHIL-Buruknya
drainase dan adanya penyumbatan pada aliran sungai dan parit sehingga air tidak
mengalir dan akhirnya mengenangi kawasan pemukiman warga. Air tergenang bahkan hingga
ke badan jalan. Demikian diungkap Plt Camat Batu Hampar Muzakkar,SPd, Minggu
(11/11).
Diharapkan drainase tersebut
dapat di normalkan dengan menggunakan alat berat sehingga air mengalir dan
diperkirakan banjir dapat diatasi. Oleh sebab itu, dikatakannya agar pihak
terkait seperti Dinas Bina Marga dan Pengairan (Disbimair,red) Rokan Hilir
dapat segera memberikan bantuan alat berat.
“Pengerahan tenaga warga
dengan melakukan gotong royong sudah dilakukan. Namun hal ini tidak dapat
melancarkan aliran air sungai dan parit yang sangat lebar. Oleh sebab itu
diperlukan alat berat untuk mengatasinya,”ujar Muzakkar.
Dikatakannya sebagian masyarakat resah karena ada perusahaan yang saat ini membuka tali air dari wilayahnya sementara itu aliran sungai yang ke sungai Rokan tumpet sehingga akibatnya genangan terjadi.
“Karena air tergenang maka
warga tidak bias menanam jagung. Bahkan ternak warga sudah ada yang mati akibat banjir
ini,”tuturnya.
Disebutnya genangan air di
kepenghuluan bantayan Baru sudah berlangsung sebulan terakhir. Air menggenangi
pemukiman warga mencapai 50 cm bahkan 60 cm.
“Kalau di kebun lebih dalam
lagi. Saat ini orang berenang untuk mengeluarkan hasil kebun sawit. Sebahagian
warga bermalasan untuk mendodos karena ongkos lebih besar daripada hasil
penjualan,”tandasnya. (krc 01)