BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Tim
pengawas pelaksana UN SMA dari Perguruan Tinggi terjun langsung ke lapangan
dihari kedua berlangsungnya UN. Rektor Universitas Riau (UR) Prof.Ashaluddin
Jalil.MS selaku penanggung jawab pemantau UN 12 provinsi Riau memantau
pelaksanaan UN SMA di empat sekolah pada
hari kedua berlangsung UN di Rohil, Selasa (17/4). Dalam peninjauan empat
lokasi sekolah Rektor UR tersebut di damping wabup H.Suyatno, Kadisdik Rohil
Drs Surya Arfan,Msi, Kabd kurikulum Khairul Azam, dan pihak disdik lainnya
Sulbani. Empat sekolah yang ditinjau yakni SMA Negeri 1 Bangko jalan Utama
Bagansiapiapi, MAN jalan Pelabuhan baru Bagansiapiapi, SMA swasta Wahidin jalan
pahlawan bagansiapiapi dan SMKN jalan Kecamatan bagansiapiapi.
Menjawab KABARROHIL, Rektor UR
Prof. Ashaluddin Jalil,MS menerangkan bahwa dirinya secara langsung memantau
pelaksanaan di daerah khususnya ke daerah Rokan Hilir. Hal ini disebutnya agar
dapat melihat langsung kondisi di lapangan sehingga dapat sebagai evaluasi di
tahun kedepan.
Disebutnya, setelah dipantau
maka kejanggalan-kejanggalan sedikit
masih juga ada namun hal tersebut, lanjutnya mengatakan hanya mekanisme UN saja.
Disebutnya dari hasil pantauan kedaerah Rokan Hilir ada celah keterlambatan tibanya
soal ujian. Menurutnya hal ini hanya pada segi teknik saja. Dari Perguruan Tinggi
sebagai patutan hambatan hanya karena jarak tempuh. Kemudian tentang “Humani
Eror” yakni factor manusianya hal ini karena adanya amplop soal bahasa
Indonesia sedangkan isinya bahasa ingris. Hal ini disebutnya “humani eror” saat
soal dicetak di percetakan. Dimana soal
biologi berisi soal fisika, begitu juga soal matematika berisi soal fisika.
Oleh sebab itu, kebijakan
dilakukan dengan memfoto kopi soal tersebut. Namun disebutnya masih juga
meragukan akibat kertas fotocopy tersebut dapat atau tidak diteksi oleh
computer jawaban. Namun secara keseluruhan UN SMA di Rohil berjalan lancer,
aman dan tertib.
Kemudian itu, disebut rector UR
ini agar jangan menjadikan UN sesuatu momok yang menakutkan. Suasana menghadapi
UN harud dihadapi dengan rileks tanpa ketegangan sehingga siswa mengerjakan
soal dapat diselesaikan dengan baik sehingga menghasilkan nilai yang
bagus.
“ Kedepan akan kita perbincangkan
ke Jakarta,”sebutnya.
Ditemui KABARROHIL, wabup
H.Suyatno mengharapkan kepada ortu kedepan dapat menjaga anak masing-masing didalam
siswa menghadapi UN hingga kamis mendatang. Diharapkan ortu ikut mengawasi anak
didik agar fokus pada belajar. Disebut wabup hari ini dipantau oleh Rektor UN untuk
melihat jarak dekat bagaimana UN di Rohil. Sampai setakat ini UN sukses dengan berjalan
lancar dan aman.
Informasi yang dihimpun, di
sekolah SMA Methodis Bagansiapiapi terjadi “human eror” tersebut yakni mata pelajaran
bahasa inggris namun soalnya bahasa Indonesia sehingga harus dengan kebijakan
menfotokopinya. (andi krc)