BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Pemakaian
puskesmas rawat inap kecamatan Rimba melintang sekaligus puskesmas sedinginan
kecamatan tanah putih diresmikan oleh bupati kabupaten Rokan Hilir dalam hal
ini wakil Bupati Rokan Hilir, H.Suyatno, Jumat (7/10).
“Kita bersyukur pada hari ini
telah diresmikan puskesmas rawat inap Rimba Melintang sekaligus puskesmas rawat
inap sedinginan. Kedepan akan kita resmikan lagi puskesmas rawat inap di kecamatan
lainnya. Dalam hal ini kita mengutamakan pelayanan kesehatan kepada masyarakat
di bidang kesehatan. Meskinpun masih ada peralatan kesehatan kecil lainnya yang
harus di tambahkan pada puskesmas ini namun peralatan sekarang sudah memenuhi
syarat untuk pasien menginap,”kata H.Suyatno ketika ditemui KABARROHIL, Jumat
(7/10).
Dia menambahkan bahwa di setiap
puskesmas kecamatan juga di fasilitasi dengan mobil ambulan serta mobil dinas
operasional puskesmas. Pelayanan dibidang kesehatan kepada masyarakat terus di
pacu oleh pemerintah daerah Rokan Hilir.
“Sarana dan peralatan puskesmas
terus dipacu untuk dilengkapi terkhusus puskesmas rawat inap terus dilengkapi
dengan tenaga medis seperti dokter gigi, dokter umum, dokter kebidanan dan
dokter anak,”pungkas H.Suyatno.
Ketika ditemui pada waktu yang
sama Kepala Dinas Kesehatan Rokan Hilir, Dr Junaidi Saleh membenarkan bahwa di
daerah kabupaten Rokan Hilir masih kekurangan tenaga dokter. Tenaga dokter
tersebut akan ditempatkan di puskesmas disetiap kecamatan di daerah kabupaten
Rokan hilir.
“Jelasnya dokter gigi sedikitnya
kita memerlukan sebanyak 10 dokter untuk ditempatkan didaerah
kecamatan,”tandasnya. (andi wrc)