BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Pasangan H.Annas Maamun dan H.Suyatno kembali diusung oleh 14 partai dan atau 30 kursi DPRD Rohil dari 40 kursi di DPRD Rohil mendapat sambutan baik oleh khalayak ramai. Hal ini terlihat saat deklarasi kedua pasangan incumbent tersebut dihadiri oleh puluh ribuan masyarakat memadati hingga tumpah ruah di jalan Merdeka Bagansiapiapi beberapa waktu lalu. Demikian diungkap oleh politisi senior Kabupaten Rokan Hilir Abdul Rakhman Yanie ketika berbincang-bincang seputar politik di daerah Rohil ketika ditemui KABARROHIL di kediamannya jalan Bahagia Bagansiapiapi, Minggu (16/1).
“Biar langit runtuh sekalipun kita tetap Annas – Suyatno. Lihat sendiri apa yang mereka kerjakan sudah terbukti dan nyata. Jadi bukan cerita atau khayalan semata. Mereka sudah mmbuktikannya dan dapat kita rasakan sendiri kondisi saat ini,”tutur Politisi gaek yang kerap dipanggil akrab atuk ini.
Dikatakannya bahwa Annas dan Suyatno bukan mengobral janji-janji melainkan sudah terbukti dan teruji kepemimpinannya. Ia menjelaskan masyarakat Rohil sekarang sudah cerdas dalam memilih pemimpin karena mereka tidak hanya melihat sepotong-sepotong. Mereka sekarang telah merasakan kemajuan pembangunan daerah Rokan Hilir dari sejak awal kepemimpinannya hingga sekarang.
“Gerak derap pembangunan membuka daerah terisolir untuk menyalurkan jalannya perekonomian dengan membangun jembatan sebagai bukti merangkai pulau-pulau. Jika sudah terbukti buat apa beralih, tetap pendirian Annas dan Suyatno,”tegas ketua Kadinda Rokan Hilir ini.(gun)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar