Sabtu, 28 Mei 2011

Jaga Keindahan kota Jelang pelantikan Bupati dan wakil bupati, DPKP kerahkan petugas kebersihan

BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Menjelang pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih kabupaten Rokan Hilir (Rohil) maka segala persiapan tentang kebersihan dan penataan serta kerapian taman dikerahkan oleh Dinas Pasar, kebersihan dan pertamanan kabupaten Rokan Hilir. Pengerahan petugas untuk kebersihan dan kerapian tersebut di daerah pusat acara pelantikan yakni daerah purna MTQ jalan Kecamatan Bagansiapiapi hingga pusat kota.

Demikian dikatakan oleh kepala dinas pasar,kebersihan dan pertamanan (DPKP) Rohil Drs Sukma Alfalah kepada KABARROHIL ketika berbincang tentang persiapan pelantikan bupati dan wakil bupati yang tinggal menghitung hari lagi (tanggal 8/6 mendatang,red). Kadis DPKP Rohil ini mengatakannya ketika ditemui seusai acara penyegaran dan pelantikan pejabat structural eselon II di kantor bupati jalan merdeka Bagansiapiapi,Sabtu (28/5).

“Petugas melakukan kebersihan di lingkungan purna MTQ, jalan-jalan , taman kota, trotoar hingga di perkotaan Bagansiapiapi,”katanya.

Dikatakannya jelang acara pelantikan bupati dan wakil bupati para petugas tersebut dikerahkan untuk melakukan kebersihan agar kota tanpak bagus dan rapi serta cantik. Karena dikatakannya para pengunjung yang akan hadir di negeri seribu kubah ibukota kabupaten Rokan Hilir, Bagansiapiapi ini di taksir ribuan orang. Bahkan berasal dari pelbagai daerah.

“Para petugas kebersihan kita kerahkan untuk melakukan keindahan kota dari purna MTQ hingga kota Bagansiapiapi,”tandasnya. (andi wrc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar