Jumat, 06 Juli 2012

Kadis ingatkan tidak ada yang ngelibur di hari masuk pertama


BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Para pendidik dan siswa diingatkan tidak menambah hari libur. Diharapkan dihari pertama masuk sekolah Senin tanggal 9 Juli mendatang belajar dan mengajar seperti biasa. Demikian ditegaskan oleh Kadisdik Rokan Hilir Drs Surya Arfan,Msi kepada KABARROHIL ketika dihubungi, Jumat (9/7).

“Senin (9/7,red) mendatang sudah dimulai proses belajar mengajar efektif untuk semester ganjil pada semua jenjang pendidikan. Jangan ada alas an lagi ketinggalan kenderaan atau tidak dapat tiket atau lain sebagainya,”tutur Surya Arfan.

Kadisdik Rokan Hilir ini menegaskan kepada seluruh pengawas, kepala UPTD Pendidikan dihari pertama untuk melakukan sidak ke setiap sekolah binaan masing-masing. Kemudian itu, kepala sekolah di masing-masing sekolah juga melaporkan absensi ke kadisdik Rokan Hilir melalui kepala UPTD. Lanjutnya mengatakan bagi pendidik yang sengaja tidak masuk dan siswa yang tidak masuk dihari pertama agar diberikan sanksi sesyai dengan aturan sekolah.

“Jangan ada yang melakukan tradisi hari pertama masuk tidak belajar dan cepat pulang bahkan kadangkala sampai seminggu tidak masuk atau melakukan proses belajar mengajar,”tandasnya. (andi krc)   

Tidak ada komentar:

Posting Komentar