Dalam acara temuramah itu Lagu hymne dan mars Rokan Hilir dan lagu hymne PGRI dinyanyikan oleh paduan suara PGRI Bagan senembah. "Rokan Hilir pasti jaya, Rokan Hilir sejahtera, Rokan Hilir bahagia,"alunan syair mars Rokan Hilir dikumandangkan.
BAGANBATU,KABARROHIL-Dalam sambutannya Camat Bagan senembah Suwandi.S.sos mengatakan bahwa SMP dan SMA yang dinegerikan oleh Pemkab rohil terletak di kepenghuluan Bagan Senembah Barat dan SD di kepenghuluan Bagan Senembah Utara. Dikatakan Suwandi karena kemurahan hati pihak yayasan kepada pemerintah kabupaten Rokan Hilir (Rohil) maka dinegerikan sekolah tersebut. Ia mengatakan memang diwilayah tersebut sangat membutuhkan sekolah terutama tingkat SMP dan SMA.
"Mudah-mudahan sekolah yang baru saja dinegerikan tersebut dapat sejajar dengan sekolah negeri yang lain. Pemkab Rohil telah mengalokasikan dana sebesar 104 milyar untuk pendidikan di bagan senembah,"kata suwandi.
Dikatakan suwandi selaku pembina PGRI Bagan Senembah mengatakan PGRI harus mempertahankan komitmen secara kompak untuk membangun pendidikan daerah.
Dalam acara temu ramah anggota PGRI Bagan Senembah bersama Pembina PGRI Rohil H.Annas Maamun itu Lagu hymne Rokan Hilir , mars Rokan Hilir dan lagu hymne PGRI dinyanyikan oleh paduan suara PGRI Bagan senembah. "Rokan Hilir pasti jaya, Rokan Hilir sejahtera, Rokan Hilir bahagia,"alunan syair mars Rokan hilir dikumandangkan.
Sementara itu ketua PGRI Rohil H.Syahdan berterima kasih kepada anggota PGRI Bagan Senembah yang telah hadir lebih kurang 2400 lebih. Dikatakannya lagi bahwa PGRI adalah organisasi profesi perjuangan karena lahirnya PGRI setelah 100 hari Negara Kesatua Republik Indonesia merdeka. Diingatkannya tidak lama lagi memperingati HUT PGRI pada tgl 25 November 2010 nanti. Melihat antusias dan usulan dari PGRI Bagan Senembah diharapkan dalam puncak HUT PGRI tersebut digelar di Bagan Senembah.
"Mudah-mudahan HUT PGRI di Rohil mendatang digelar di Bagan batu ini,"tuturnya.
Ia mengatakan organisasi PGRI Bagan senembah harus solid dan komitmen dalam menjaga persatuan dan kesatuan organisasi.
"Mari kita menyatukan tekad kita untuk selalu bersatu,"ujarnya.
Selanjutnya Kadisdik Rohil H.Azhar.A,SE mengatakan bahwa PGRI Bagan Senembah merupakan anggota PGRI yang terbesar di daerah Kabupaten Rokan Hilir. Dikatakannya guru-guru swasta maupun negeri Bagan Senembah tergabung diwadah PGRI ini.
"Anggota PGRI terbesar di Rohil berada di Bagan Senembah ini,"kata kadisdik.
Diterangkannya Bupati Kabupaten Rokan Hilir telah mengijinkan guru-guru sekolah untuk melanjutkan pendidikan ke program strata satu. Hal ini pada tahun depan sudah menyelesaikan kuliahnya di FKIP UR kampus Rokan Hilir.
"Sebanyak 1800 lebih guru mengikuti pendidikan strata satu. Insya Allah tahun 2011 akan lulus para guru yang kuliah di FKIP UR kampus Rohil tersebut,"kata Azhar.
Kemudian itu Kadisdik Rohil ini mengharapkan agar lagu mars dan hymne Rokan Hilir sebagai lagu pemersatu semangat membangun masyarakat yang mungkin satu-satunya ada sebagai lagu mars daerah dapat dibahas oleh DPRD Rohil dan pemdakab untuk dapat diperdakan sehingga kadisdik akan dapat menerapkan didalam kurikulum sekolah.
"Kami mohon lagu hymne dan mars kabupaten Rohil nanti dapat diperdakan sehingga nanti kita selaku Kadisdik Rohil dapat memprogramkan ke kurikulum pendidikan di Rohil. Oleh sebab itu diharapkan DPRD Rohil dan pemkab dapat memikirkannya. Karena syair pada lagu tersebut dapat menyentuh hati nurani pada anak didik kita sebagai anak bangsa yang bersemangat untuk membangun daerahnya,"katanya.
Dalam kesempatan itu Bupati kabupaten Rohil dan DPRD Rohil memberikan 7 Mobil dinas kepada UPTD pembinaan pendidikan di 7 kecamatan. (andi wrc)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar