BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia Kabupaten Rokan Hilir bukanlah suatu organisasi politik oleh sebab itu HNSI tidak mendukung pasangan balon bupati manapun dalam ajang pemilukada Rohil 2011 mendatang. Karena DPC HNSI merupakan organisasi profesi. Demikian dikatakan oleh ketua DPC HNSI Rohil Ramli menemui Wartawan di jalan Perniagaan Bagansiapiapi, Selasa (25/1).
“Kita mendukung program pengentasan kemiskinan oleh pemdakab Rohil dengan memberikan bantuan peralatan kepada sejumlah nelayan baru-baru ini,”tutur Ramli.
Kemudian Ia menjelaskan bahwa baru dua ranting yang telah dilantik yaitu ranting HNSI Kecamatan Kubu dan ranting kecamatan Pujud. Ia juga mengatakan program pengentasan kemiskinan dengan memberikan bantuan berupa alat-alat melaut untuk nelayan tersebut memang sangat dibutuhkan oleh para nelayan Rokan Hilir agar dapat meningkatkan hasil tangkapnya dilaut.
“Jadi jangan salah tafsir, karena HNSI Rohil pada umumnya mendukung program pemerintah daerah dalam pengentasan kemiskinan dengan memberikan bantuan peralatan untuk nelayan sebagai upaya meningkatkan hasil tangkap para nelayan,”tandas Ramli. (gun/andi wrc)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar