BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Jangan karena politik masyarakat menjadi berpecah tetapi jadikanlah karena politik masyarakat semakin erat menjalin kesatuan dan persatuan untuk bersama-sama membangun daerah Kabupaten Rokan Hilir kedepan. Demikian diungkap wabup H.Suyatno beberapa waktu lalu dalam suatu acara di gedung serbaguna Bagansiapiapi.
Ia mengatakan bahwa politik hanyalah sesaat tetapi kekompakan yang perlu dijaga sehingga pemilukada Rohil menjadi aman, damai, dan sukses. Ia mengharapkan pemilukada Rohil merupakan ajang Demokrasi yang perlu dijaga oleh pelbagai pihak masyarakat sehingga tetap kondusif aman.
"Pemilukada merupakan pesta demokrasi rakyat untuk memikirkan kepentingan daerah kedepan bukan untuk kepentingan sesaat,"tuturnya.
Oleh sebab itu wabup menghimbau pemilukada Rohil bukanlah suatu ajang perpecahan tetapi merupakan ajang persatuan dan kesatuan untuk memilih pemimpin melaksanakan pembangunan daerah kabupaten Rokan Hilir kedepan sehingga kabupaten Rokan Hilir setara dengan kabupaten lainnya di provinsi Riau. (andi wrc)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar