Rabu, 28 Maret 2012

Koordinator Pengawas : UN tahun 2012 tidak ada soal tambahan


BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Acara Ikrar UN jujur dan berprestasi yang diselenggarakan oleh Disdik Rokan Hilir ini merupakan satu kesempatan bagi koordinator pengawas ujian nasional (UN)  menjelaskan dan menyatukan arah misi untuk memantabkan pelaksanaan Ujian Nasional. Sehingga pelaksanaan UN berlangsung aman dan lancar serta sukses. Demikian ditegaskan oleh koordinator pengawas UN Rokan Hilir, Usman Syaufi,SpdI kepada KABARROHIL, Selasa (27/3) kemaren.

“Kami sudah empat tahun melaksanakan pengawasan ini namun baru kali inilah diadakan pertemuan seperti ini,”katanya.

Dijelaskannya, bahwa acara pertemuan seperti ini memang sangat penting dilakukan agar dapat mengetahui tata cara pelaksanaan teknis di saat menghadapi UN mendatang. Sehingga lebih lanjut dikatakannya tidak ada lagi bertanya atau keraguan didalam pelaksanaan UN. Disebutnya dalam kesempatan ini dijelaskan beberapa poin untuk disampaikan yakni, apa peran perguruan tinggi dalam pelaksanaan UN, apa tanggung jawab perguruan tinggi, begitu juga tentang pengawasan soal dan bahan  perguruan tinggi.

“Untuk provinsi Riau dipercayakan kepada Universitas Riau dengan membentuk secretariat koordinator pengawasan,”tuturnya.

Sementara itu, disebut Usman bahwa pengawasan yang penting untuk diawasi adalah pelaksanaan ujian bagi siswa SMA/MA. Menurutnya, pada pelaksanaan UN kali ini tidak sama dengan pelaksanaan UN terdahulu. Karena pelaksanaan UN tahun ini tidak ada lagi soal-soal tambahan. Labih jauh dikatakannya, pada tanggal 12 April mendatang soal-soal UN sudah didistribusikan ke masing-masing kabupaten/kota  yang selanjutnya pada tanggal 13 April sudah sampai di sekolah masing-masing. Hal inilah yang sangat perlu untuk diawasi yakni pengawasan dari tempat penyimpanan hingga perjalanan soal itu kesekolah, sebut Usman Syaufi,SpdI.

“Yang sangat perlu kita awasi pada pelaksanaan ujian nasional SMA/MA. Karena tidak ada lagi soal tambahan,”pungkasnya. (andi krc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar