Selasa, 01 Mei 2012

Pusat sudah memahami argument pemdakab, Dua tahapan lagi RTRW Rohil kelar


SINTONG,KABARROHIL- Pemdakab minta dievaluasi lagi pemetaan yang dilakukan pusat melalui satelit di kecamatan Rimba Melintang dan kecamatan Bagan sinembah yang diplot sebagai kawasan hutan lindung, padahal kenyataannya daerah itu merupakan kawasan pemukiman penduduk dan banyak bangunan sekolah serta bangunan pemerintah. Tentunya hal ini terjadi pendapat yang berbeda. Oleh sebab itu pertemuan sudah dilakukan dua kali dengan tim terpadu. Demikian dikatakan oleh Setdakab Rohil Drs Wan Amir Firdaus,Msi ketika ditemui KABARROHIL, Sabtu (28/4) akhir pekan kemaren.

"Wabup H.$uyatno dan saya sudah pergi bertemu dengan tim terpadu,"kata Setdakab Rohil ini.

Disebutnya, dalam pertemuan kedua dengan menunjukkan bukti-bukti lapangan pihak Tim terpadu Kemenhut telah berangsur dapat memahami dan menerima argumentasi yang dikemukakan oleh pemdakab Rokan Hilir.

Dikatakan Setdakab maka dari itu tahapan-tahapan pertimbangan sudah diterima, hanya tinggal dua tahapan selanjutnya lagi. Karena disebutnya,  untuk merubah kawasan tersebut memerlukan persetujuan DPR.

"Tim tersebut sudah pernah turun namun masih melakukan pertemuan lagi. Masih ada dua tahapan lagi yakni tahapan teknis dan tahapan politis,"pungkasnya. (andi krc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar