BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Menyambut Lebaran
mendatang pemerintah kabupaten Rokan Hilir menitik beratkan pada 12 titik
sebagai tempat melakukan ibadah sholat ied. Demikian ditegaskan oleh H.Annas Maamun
kepada KABARROHIL ketika berbincang di lobi Bagan hotel jalan Sentosa
Bagansiapiapi, Selasa malam (31/7). Hadir juga dalam perbincangan tersebut Setdakab
Rohil Drs Wan Amir Firdaus,Msi, kakant Satpol PP Suryadi,SE, camat Bangko
H.Muhammad Nurhidayat,SH, lurah bagan punak, penghulu bagan punak pesisir dan
ketua Forkaperi Syamsul Bahri.
Disebutnya, pada tahun
ini pemerintah kabupaten Rokan Hilir menyediakan tempat-tempat melakukan sholat
Ied mendatang. Tempat-tempat tersebut disediakan khotib dan imam dari
pemerintah daerah. Dikatakan bupati Annas, bahwa khotib tersebut merupakan dari
daerah Rokan Hilir.
Lebih jauh orang nomor
satu di Rohil ini menghimbau masyarakat agar dapat menjaga keamanan dan
ketertiban didalam menjalankan ibadah di bulan puasa ini. Dia mengharapkan agar
masyarakat meningkatkan ibadahnya disaat bulan ramadhan ini.
"Khatib dan imam
merupakan orang Rohil. Pada tempat 12
titik itu disediakan oleh pemdakab Rohil,"pungkasnya. (andi krc)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar