BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Rangkaian safari
ramadhan bupati H.Annas Maamun di gelar di Mushalla Addi Nur Islam Jalan Sungai
Sialang kepenghuluan Bagan Punak Pesisir kecamatan bangko Bagansiapiapi, Selasa
malam (31/7). Ikut serta dalam rombongan itu Setdakab Rokan Hilir (Rohil) Drs
Wan Amir Firdaus,Msi, Ka. Bappeda Muhammad Job Kurniawan, ka. Discikataru
Syafruddin,Amp, ka.bag Humas Jasmudin.S.Sos, ka. Kant Satpol PP Suryadi.SE, Lurah
Bagan Punak, dan Penghulu Bagan Punak Pesisir Toib.
Orang nomor satu di Rohil
ini berbaur dengan para jemaah mushalla tersebut. Mereka secara berjemaah
melakukan sholat isya dan tarawih serta witir. Dalam kesempatan ini bupati
Rokan Hilir H.Annas Maamun menyerahkan bantuan berupa uanga tunai sebesar 15
juta rupiah kepada pengurus Mushalla Muhammad kohar untuk dipergunakan
keperluan mushalla. Pada saat itu juga secara pribadi orang nomor satu di Rohil
ini memberikan sumbangan sebanyak 9 (Sembilan) unit kipas angin untuk
ditempatkan di pelbagai sudut di mushalla. Seusai melakukan taraweh berjemaah,
masyarakat dan anak-anak meminta untuk berfoto bersama bupati H.Annas Maamun. Mereka merasa bangga berfhoto bersama bupati mereka.
Kepada KABARROHIL,
Pengurus mushalla Muhammad Kohar mengucapkan terima kasih atas bantuan dan
sumbangan yang diberikan oleh pemdakab Rohil dan bupati H.Annas Maamun. Dia
menegaskan bahwa sumbangan uang tunai tersebut bakal dipergunakan untuk
memperbaiki plafon mushalla yang sebahagian telah ada atap yang bocor. Karena
selama ini jikalau turun hujan para jemaah sangat tidak nyaman untuk melakukan
sholat.
“Kami sangat berterima
kasih atas kedatangan bupati H.Annas Maamun yang sekaligus memberikan sumbangan
kepada Mushalla kami. Uang tunai ini akan dipergunakan dengan sebaik-baiknya
terutama untuk keperluan perbaikan mushalla,”ujarnya.
Dia menyebut bahwa para
jemaah mushalla merupakan kawasan lingkungan empat wilayah RT. Mereka tersebut
yang selalu melakukan sholat berjemaah. Meskinpun disebutnya, jikalau melakukan
sholat Jumat sampai luber. Oleh sebab itu diharapkannya, agar bupati dapat memperlebar
ruangan mesjid ini. Harapannya kedepan juga dapat mengganti rugi dua rumah dan
satu tanah kosong disebelah selatan mesjid sehingga mesjid dapat di perluas.
“Kita berharap bupati
dapat mengganti rugi dua rumah dan satu tanah kosong untuk dipergunakan sebagai
perluasan mesjid,”ujarnya.
Sementara itu, Bupati
H.Annas Maamun mengatakan agar
masyarakat selalu kompak dan menjaga rasa persatuan dan kesatuan. Didalam bulan
ramadhan ini diharapkan masyarakat dapat mempergunakannya dengan memperbanyak
sholat berjemaah sekaligus membaca Al-Quran.
Dikatakannya, melihat
banyaknya anak-anak yang melakukan sholat di Mushalla ini maka bupati
berkeinginan untuk membangun sekolah kutab (agama,red). Oleh sebab itu
diharapkan masyarakat dengan pengurus mushalla dapat berembuk untuk menyediakan
lokasi sekolah tersebut yang berdekatan dengan mushalla ini. Dia menjelaskan
kemauan anak-anak untuk melakukan sholat patut di apresiasi dengan menyediakan
mereka sekolah memperdalam ilmu agama. Sehingga di kemudian hari nanti mereka
tersebut dapat sebagai generasi yang baik dan bagus dengan tidak lupa
menjalankan segala perintah Allah SWT.
Orang nomor satu di Rohil
ini menegaskan pemerintah daerah berkeinginan untuk memperluas mushalla ini.
Namun disebutnya mau tidak masyarakat yang empunya rumah tersebut di bebaskan.
“Jikalau tanah ada disiapkan
oleh masyarakat untuk membangun sekolah kutab (agama,red) berdekatan dengan
mushalla ini maka Pemdakab Rohil akan membangun
empat lokal untuk sekolah anak-anak. Diharapkan sekolah tersebut pada hari
biasa masuk siang dan pada hari minggu masuk pagi,”tandasnya. (andi
krc)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar