Minggu, 12 Desember 2010

Senam Massal dan Jalan santai ribuan hadiah warnai meriahkan HUT Kopri ke-36 di Rohil


BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Sekira dua ribuan massa mengikuti senam dan dilanjutkan jalan santai dalam rangka memperingati HUT Kopri yang ke-36 di Bagansiapiapi. Senam massal tersebut digelar dihalaman kantor Bupati Jalan Merdeka Bagansiapiapi, Sabtu (11/12) akhir pekan lalu. Bahkan massa senam membludak hingga ke jalan merdeka dan jalan Aman. Antusias massa merupakan pegawai dilingkungan pemdakab Rokan Hilir tersebut melakukan olahraga senam itu secara rutin pada setiap akhir pekan.

“Didalam jiwa yang sehat terdapat badan yang kuat dan fikiran yang cerdas. Kegiatan olahraga senam ini digelar pada setiap Sabtu dan hari ini sekaligus jalan santai memperingati HUT Kopri yang ke-36,”tutur wakil Bupati H.Suyatno ketika ditemui KABARROHIL di lokasi senam.

Ia mengatakan dalam rangka HUT Kopri ke-36 ini kita berikan apresiasi Kopri dalam melaksanakan senam massal sekaligus jalan santai dengan pelbagai hadiah. Dikatakannya sambil memeriahkan HUT Kopri sekaligus menyehatkan badan dengan berolahraga jalan santai.

Sedangkan Kabag Humas Firdaus,SE ketika ditemui dilokasi mengatakan setelah melakukan senam massa yang secara rutin digelar Pemkab Rohil itu maka digelar juga jalan santai dengan pelbagai hadiah menarik.

“Rute jalan santai diawali di jalan merdeka didepan kantor Bupati Rokan Hilir selanjutnya menuju jalan Aman, kemudian menuju jalan sumatera laut terus ke jalan Koni dan selanjutnya ke jalan Utama kembali lagi ke jalan Aman dan finis di jalan Merdeka didepan Kantor Bupati,”tutur Kabag Humas Pemdakab Rohil ini kepada KABARROHIL.

Dikatakannya pengambilan kupon kali ini lain dari biasanya karena kupon tersebut diambil jika peserta melakukan jalan santai. Lanjutnya mengatakan karena kupon tersebut dibagi ketika peserta sedang melakukan jalan santai.

“Kupon atau kertas berundian tersebut dibagikan kepada masing-masing peserta ketika peserta tersebut di jalan Koni Bagansiapiapi,”terangnya.

Pantauan dilapangan para peserta sekira ribuan itu merupakan pegawai dilingkungan pemdakab Rokan Hilir baik honor maupun PNS. Peserta tersebut dilepas oleh Wabup H.Suyatno di depan kantor Bupati Rohil. Tampak juga ikut Hj.Latifah Hanum Annas dan ibu-ibu PKK, kepala dinas, badan dan kantor dilingkungan pemdakab Rohil. Hadiah undian yang diberikan berupa televisi, puluhan sepeda mini, puluhan ricecooker, puluhan HP, dan ribuan hadiah lainnya.(andi wrc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar