Rabu, 16 Februari 2011

Tiga kepenghuluan diresmikan sekaligus pelantikan penjabat penghulunya.

BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Peresmian kepenghuluan Bhayangkara jaya, kepenghuluan Harapan Makmur selatan, dan kepenghuluan Meranti makmur selatan kecamatan Bagan Sinembah sekaligus pelantikan penjabat penghulu ketiga kepenghuluan pemekaran atas aspirasi masyarakat tersebut digelar di halaman SDN 008 Bagan batu, Rabu (16/2). Pelantikan tersebut dilaksanakan oleh Bupati Rokan Hilir dalam hal ini diwakili oleh wabup H.Suyatno. Hadir dalam acara tersebut anggota DPRD Rohil, camat Bagan Sinembah Suwandi, camat Bangko Cicik Mawardi, kabag protokol Suandi, kabag Humas Firdaus,SE dan tokoh masyarakat setempat.

Dalam sambutannya wabup H.Suyatno mengharapkan kepada penghulu yang dilantik agar dapat bekerja dengan baik dan menerima aspirasi dari masyarakat untuk perkembangan pembangunan daerah kepenghuluan yang dipimpin. Dikatakan wabup dalam hal ini seperti bapak dusun Naim ritonga yang sekarang dilantik menjadi penjabat penghulu. Wabup mengatakan bahwa jabatan yang diemban merupakan amanah yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab dan bekerja dengan giat bersama-sama masyarakat menjalin kesatuan dan persatuan untuk membangun daerah.

“Tugas penghulu itu cukup berat. Semua persoalan harus tanggung jawab untuk perkembangan pembangunan daerah. Namun demikian sebagai pendamping atau isteri juga harus menyadari tugas yang diemban suaminya saat ini semakin berat. Jangan suami sebagai penghulu pulang lewat malam sudah diomeli karena penghulu harus bekerja tanpa mengenal waktu demi masyarakatnya,”terang wabup.

Dikatakannya masyarakat bersama penghulu harus kompak dengan diayomi oleh camat. Dengan kerja pelaksanaan demikian maka Bagan Sinembah akan semakin maju dan berkembang lagi. Lanjutnya wabup mengatakan jika melihat Bagansinembah yang semakin maju pesat maka dalam waktu dekat pemdakab bersama DPRD rohil akan membahas perda agar beberapa kepenghuluan menjadi kelurahan.

“Kita usulkan menjadi lima kelurahan. Kita harus bisa bahu-membahu untuk perkembangan dan kemajuan bagan Sinembah ini. Saya mengucapkan tahniah kepada tiga penghulu yang telah dilantik mudah-mudahan apa yang diharapkan oleh masyarakat akan terwujud dengan bekerja kerasnya,”tandasnya.

Informasi yang dihimpun penjabat yang dilantik tersebut antara lain, Ir Mawardi sebagai penjabat penghulu meranti makmur, Muhammad Khairuddin dilantik sebagai penjabat penghulu harapan makmur selatan dan Naim Ritonga dilantik sebagai penjabat penghulu Bhayangkara jaya. (gun)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar