Sabtu, 14 Mei 2011

15 Siswa SD bakal ikut UN susulan, karena Rumah mereka ludes dilalap si jago merah

BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Sekurangnya lima belas murid kelas 6 tingkat SD di SD 01 Sinaboi rumah kediamannya mengalami musibah kebakaran hebat, Rabu (11/5) kemaren. Untuk itu Dinas pendidikan akan berembuk dengan kepala sekolah siswa tersebut untuk mengambil suatu langkah kebijakan terhadap siswa tersebut dalam menghadapi Ujian Nasional (UN) hari terakhir yakni mata pelajaran IPA pada Kamis (12/5 ). Demikian diungkap Kadisdik Rokan Hilir H.Azhar.A,SE,Msi ketika ditemui di lokasi kebakaran Rabu (11/5) kemaren.

Kejadian ini bukan kehendak kita. Karena hal ini merupakan suatu musibah, oleh sebab itu kita mengambil langkah kebijakan kepada siswa yang mengalami musibah kebakaran tersebut untuk menempuh UN. Ditambahkannya lagi tentunya barang-barang keperluan sekolah tidak dapat terselamatkan dalam kejadian musibah tersebut. Untuk itu langkah kebijakan ini ditempuh.

“Kita akan berembuk dengan memanggil kepala sekolah dan siswa agar para siswa mengikuti Ujian Nasional Susulan pada mata pelajaran IPA. Karena mereka mengalami musibah,”tutur Kadisdik Rohil ini.

Atas nama pihak pemerintah daerah Kadisdik Rokan Hilir H.Azhar.A,SE,Msi menuturkan rasa keprihatinannya terhadap musibah kebakaran yang menimpa rumah para siswa kelas enam tingkat SD tersebut.

“Kita sangat merasa prihatin terhadap musibah kebakaran hebat di Sinaboi ini,”tandasnya.

Selanjutnya menjawab KABARROHIL, ketua DPRD Rohil Nasrudin Hasan ketika ditemui di kantor DPRD Rohil Jalan Merdeka Bagansiapiapi, Kamis (12/5) mengatakan sangat mendukung kebijakan yang dilakukan oleh dinas pendidikan tersebut. Dia menjelaskan bahwa selama masih dalam koridornya dirinya mendukung untuk kepentingan pendidikan kabupeten Rokan Hilir.

“Kejadian ini tidak diinginkan manusia namun musibah tidak dapat dihindari oleh sebab itu kebijakan dilakukan agar siswa berkonsentrasi dalam bidang mata pelajarannya,”tandasnya. (andi wrc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar