Senin, 26 Maret 2012

Langkah antisipasi penimbunan BBM, Satpol PP Rokan Hilir bantu tugas kepolisian


BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Petugas Satpol PP Kabupaten Rokan Hilir ikut membantu kepolisian dalam melakukan tugas sebagai pengawasan terhadap para penimbun BBM (Bahan Bakar Minyak,red). Hal ini diungkap oleh Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Ka.Satpol PP) Rokan Hilir (Rohil), Suryadi ketika ditemui di ruang kerjanya kantor Satpol PP jalan Bintang Bagansiapiapi, Senin (26/3).

“Ini merupakan Hasil rapat dengan Polres Rohil,  Dinas Perindag Rohil, Satpol PP dan pengusaha SPBU beberapa waktu lalu di Polres Rohil,”ujarnya.

Didampingi kepala Operasional Satpol PP Rohil, Safaruddin  dijelaskan oleh Suryadi bahwa  petugas Satpol PP sebagai pengawas terhadap antisipasi terjadinya penimbunan BBM di wilayah Rokan Hilir. Lebih lanjut mengatakan dimana dalam rapat tersebut disebut secara aturan berapa paling sedikitnya jumlah liter  dimaksud penimbunan BBM itu. Kemudian dikatakannya bahwa  sifat penimbunan itu yakni konsumen yang melemparkan BBM ke industri yang diburu.

Menjawab KABARROHIL,  Suryadi mengatakan adanya mensuply BBM dengan menggunakan jiregen disebutnya hal itu sangat beralasan karena ada tujuh kecamatan di seputaran SPBU Bangko yang membutuhkan BBM itu dari SPBU Bangko. Disebut kasatpol PP ini bahwa masyarakat Rohil pada umumnya mencari nafkah.  Oleh sebab itu, dirinya berkeyakinan  tidak bakal ada bentrok di kalangan masyarakat tersebut.

Namun demikian,  petugas Satpol PP tetap membantu tugas kepolisian untuk mengawasi adanya penimbunan BBM di wilayah Rokan Hilir. Meskinpun selama ini belum ada. Dijelaskannya lagi bahwa petugas Satpol PP hanya sekedar membantu tugas kepolisian dimana disebutnya sebagai langkah penindakan berada pada pihak kepolisian. Oleh sebab itu, dikatakannya Satpol PP secara rutin melakukan patroli menjaga antisipasi.

"Kami siap membantu tugas tersebut,"pungkasnya. (andi krc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar