Kamis, 18 November 2010

Rohil ikuti sumatera ekspo di Batam

BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Pada tangga 11 hingga 14 November 2010 kemaren Kabupaten Rokan Hilir mengikuti Sumatera Ekspo yang digelar di pulau Batam. Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menampilkan produksi kerajinan masyarakat pada umumnya.

Dikatakan Jon Safrindow, Pemerintah Daerah Kabupaten Rokan Hilir dalam hal ini Badan Penanaman Modal Rokan Hilir (BPM Rohil) menampilkan hasil produksi kabupaten Rokan Hilir seperti ikan asin, kacang pukul,tenun dsb. Demikian dikatakan kepala Badan Penanaman Modal Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir ini ketika ditemui disaat silaturahmi ke rumah kediaman wakil bupati Rokan Hilir H.Suyatno jalan Madrasah Bagansiapiapi, Rabu (17/11).


“Banyak yang menanyakan tentang bio fuel yang dipamerkan. Karena langsung dipraktekkan di sumatera promotion centre,"katanya Drs.H.Jon Safrindow kepada KABARROHIL.

Dijelaskannya sasaran Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir mengikuti iven ini sebagai promosi daerah kepada para investor sehingga menarik perhatian investor agar menanamkan modal dan investasinya didaerah Rokan Hilir.

Dikatakan Kepala Badan Penanaman Modal (BPM Rohil) ini bahwa agenda di tahun 2011 mendatang BPM Rohil akan meningkatkan masalah materi sehingga dapat ditonjolkan oleh daerah Rokan Hilir.

"Terutama sekali tentang infrastruktur daerah Rokan Hilir,"tandasnya. (andi wrc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar