Selasa, 23 November 2010

Tim PPKP3 harap aspirasi masyarakat ingin pilkades dapat terwujud

BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Warga masyarakat mengharapkan segera dilaksanakan pemilihan datuk penghulu bagan punak pesisir, pasalnya penghulu sekarang belum defenitif. Demikian dikatakan wakil ketua Tim Penggagas Pemekaran Kepenghuluan Bagan Punak Pesisir (PPKP3) Zulkarnain kepada wartawan, Selasa (23/11).

Dijelaskan Zulkarnaen, saat ini sudah ada beberapa kandidat yang memberanikan diri maju di pemilihan penghulu Bagan Punak Pesisir oleh rakyat. Antara lain Jumadi Ruswan, Eri dan M.Toyib (incumbent,red).

"Kita berharap sebelum pemilukada 2011 pemilihan datuk penghulu sudah digelar. Selain itu, harapan saya bakal calon yang tampil nanti di pilkades mampu untuk memajukan daerah,"tuturnya.

Dijelaskannya agar lahan tidur wilayah pesisir kecamatan Bangko ini agar dapat dimanfaatkan untuk lahan pertanian sehingga para kehidupan nelayan tidak hanya terfokus sebagai nelayan tetapi juga kepertanian.

"Lahan didaerah pesisir cukup berpotensi untuk dikembangkan menjadi kawasan pertanian. Mudah-mudahan aspirasi tersebut dapat diperjuangkan bersama masyarakat bagan punak pesisir,"tandasnya. (gun)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar