BINCANG INDONESIA
Rabu, 01 Desember 2010
Lakukan razia sepeda motor,giat rutin polsek Bangko
BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Giat rutin satuan lalu lintas (satlantas) digelar Polsek Bangko di simpang tiga jalan perniagaan dan jalan Riau Bagansiapiapi,Rabu (1/12). Razia rutin tersebut memeriksa kelengkapan berkenderaan bermotor roda dua seperti kelengkapan Surat Izin Mengemudi (SIM), STNK, Helm dan lampu kenderaan harus hidup jika mengenderai kenderaan bermotor.
Razia tersebut di mulai sejak waktu menunjukkan jam 09.00 wib hingga jam 10.00 wib. Dalam Razia rutin anggota polsek dan satlantas polsek Bangko tersebut tampak Polsek Bangko AKP Irmadison.SH, wakapolsek Bangko AKP La Gomo, kanitlantas polsek Bangko Aiptu Samsudin dan personil polsek lainnya. Sekira puluhan sepeda motor terjaring dalam razia tersebut.
Kapolsek Bangko AKP Irmadison,SH melalui wakapolsek Bangko AKP La Gomo mengatakan kepada KABARROHIL ketika ditemui seusai razia, Rabu (1/12) bahwa razia rutin ini digelar pertama merupakan tugas rutin oleh Mapolsek Bangko, kedua untuk melakukan penertiban kelengkapan terhadap pengendara sepeda motor di jalan raya dan ketiga mengantisipasi terhadap banyaknya insiden kecelakaan jalan raya oleh pengendara sepeda motor.
“Razia kenderaan bermotor roda dua pertama merupakan tugas rutin, kedua untuk melakukan penertiban kelengkapan bersepeda motor dan ketiga mengingat tingginya angka kecelakaan bersepedamotor,”tandasnya. (gun)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar