Selasa, 14 Desember 2010

Membangun sarana penunjang dunia pendidikan daerah, Pemdakab Rohil pimpinan Annas cepat tanggap

BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL- Kepala Sekolah SMK Rokan jalan Kecamatan Bagansiapiapi Muhaimin Sadri.Spt kepada KABARROHIL ketika ditemui di ruang kerjanya, Selasa (14/12) mengatakan bahwa dirinya dengan segenab majelis guru dan murid mengucapkan banyak terima kasih atas terlaksananya pembangunan peningkatan dan semenisasi jalan menuju ke sekolah SMK Rokan. Ia merasa dirinya terharu atas cepatnya perhatian pemerintah daerah terhadap keluhan-keluhan yang disampaikan terhadap perkembangan pendidikan SMK Rokan.

“Kita sangat berterima kasih terhadap pemerintah daerah Kabupaten Rokan Hilir pimpinan H.Annas Maamun dan H.Suyatno yang sangat cepat tanggap terhadap keluhan tentang jalan menuju ke SMK Rokan ini,”kata Muhaimin Sadri.Spt.

Ia menjelaskan dengan terlaksananya pembangunan jalan tersebut sangat dirasakan oleh murid sekolah, dan guru. Dikatakannya dengan pembangunan jalan tersebut sebagai bukti bahwa pemerintah daerah beretikad untuk meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan di daerah. Dikatakannya mudah-mudahan kepemimpinan H.Annas Maamun dapat berlanjut dimasa periode mendatang agar dunia pendidikan didaerah semakin maju lagi.

Ditambahkannya, Ia juga mengharap agar dapat terlaksana pembangunan dan peningkatan lapangan olahraga bagi murid SMK Rokan yang masih dataran rendah sehingga jikalau musim hujan lapangan tersebut digenang air. Dijelaskannya bahwa lapangan olahraga tersebut jika dibangun dapat sebagai sarana lapangan olahraga sekaligus lapangan upacara bendera setiap hari senin.

“Mudah-mudahan peningkatan lapangan olahraga sekaligus dapat dipergunakan untuk upacara bagi murid SMK Rokan dapat terwujud secepatnya,”tandasnya berharap. (gun)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar