Kamis, 10 November 2011

Dalam waktu dekat bupati akan kunjungi daerah banjir




BAGANSIAPIAPi,KABARROHIL-Banjir di beberapa tempat dan wilayah kabupaten Rokan Hilir merupakan banjir yang datang dalam lima tahun sekali. Bantuan telah di distribusikan ke daerah Teluk nilap tersebut. Demikian penegasan ini disampaikan oleh Bupati kabupaten Rokan hilir, H.Annas Maamun ketika ditemui KABARROHIL di lantai IV kantor Bupati jalan Merdeka bagansiapiapi, kamis (10/11).

“Banjir itu lima tahun sekali,  bantuan telah kita serahkan kemaren. Begitu juga pendidikan  telah berjalan meskinpun di tenda-tenda yang telah disiapkan. Ada juga yang belajar menggunakan sekolah lain. Insya Allah kita akan berkunjung kesana,”ujar orang nomor satu di Rohil ini.

Ditempat yang lain pada waktu yang sama, Kepada KABARROHIL Kadisdik Rohil Drs Surya Arfan,Msi menerangkan bahwa akibat curah hujan yang berlebihan pada bulan ini maka terjadi banjir di wilayah Teluk Nilap kecamatan kubu. Pada mulanya menjaga agar jangan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan akibat banjir tersebut maka sekolah diliburkan selama seminggu. Namun karena curah hujan masih juga turun maka sepakat antara UPTD pendidikan bersama DPRD Rohil  mendirikan tenda untuk melakukan kelangsungan belajar dan mengajar.

Dikatakannya bahwa proses belajar tersebut dikhususkan bagi siswa kelas III SMP dan kelas VI SD. Lanjutnya menerangkan bahwa sekolah yang belajar ditenda yakni SMP N III sebanyak 110 siswa,  SD 09 sebanyak 89 siswa, SD 28 sebanyak 170 siswa dan SD Negeri 3 sebanyak 62 siswa belajar di MDA.

“Selain guru juga diharapkan kepada orang tua siswa dapat juga mengawal si anak agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Karena akibar curah hujan berlebihan mengakibatkan  banjir  sehingga jalan sama dengan parit,”pungkasnya. (andi wrc)  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar