Minggu, 22 Januari 2012

Dedi Humadi : diharapkan pemerintah dapat membantu memperjuangkan harga, jangan hanya memungut pajak saja


Perda tentang pajak dan retribusi sarang wallet dalam pendataan oleh Dispenda Rohil. Diharapkan oleh anggota DPRD Rohil dapat menindak tindakan tegas kepada pemilik sarang wallet yang membandel. Namun diharapkan juga kepada pemerintah agar dapat membantu sipemilik wallet dalam memperjuangkan harga jual sarang wallet.

BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Dalam melaksanakan Perda tentang wallet yang telah disahkan diharapkan oleh anggota DPRD Rohil dapat melaksanakan dengan seoptimal mungkin. Karena menurutnya pajak dan retribusi sarang wallet tersebut sudah dapat meningkatkan pendapatan daerah jikalau dilaksanakan dengan baik dan transparan. Demikian diungkap oleh anggota DPRD Rohil Dedi Humadi ketika ditemui KABARROHIL, jumat (20/1) kemaren.

Dia menerangkan bahwa untuk meng-efisiensikan pemungutan pajak sarang wallet tersebut maka kunci pintu untuk melaksanakan panen sarang wallet seharusnya di pegang oleh dua pihak, yakni satu kunci gembok dipegang oleh pihak pemilik sarang wallet dan satu kunci gembok lagi dipegang oleh pihak Dispenda Rohill. Sehingga disebutnya, dalam melaksanakan panen sarang wallet dilakukan bersama-sama oleh kedua belah pihak. Dalam hal ini ditambahkannya agar dapat diketahui jumlah total panen sarang wallet tersebut untuk dapat memungut pajak penghasilan sarang wallet tersebut. 

“Untuk  melaksanakan perda memungut pajak penghasilan sarang walet seharusnya dalam panen sarang wallet pihak Dispenda Rohil dan pemilik sarang wallet sama-sama ikut menyaksikan dalam melaksanakan panen,”kata Dedi Humadi.

Sedangkan jika para pemilik sarang wallet tidak dapat ditemui untuk pendataan sarang wallet agar dapat melaksanakan pemungutan pajak sarang wallet yang perdanya telah disahkan tersebut,  maka diharapkan oleh politisi Golkar Rohil  yang juga mantan ketua DPRD Rohil periode lalu agar pemilik sarang wallet tersebut dilakukan tindakan tegas.

Dikatakannya jika pemilik sarang walet tidak mau ditemui maka Dispenda Rohil melayangkan surat teguran peringatan hingga mencapai tiga kali. Namun setelah tiga kali dengan waktu yang ditentukan masih juga membandel dan tidak mengindahkan panggilan tersebut maka  diharapkan Dispenda Rohil dapat melakukan tindakan tegas kepada pemilik sarang wallet yang membandel tersebut.

Dispenda Rohil, disebut anggota DPRD Rohil ini jangan hanya menarik dan memungut pajak saja. Tetapi diharapkan oleh politisi Golkar ini dapat juga membantu para pemilik sarang wallet dapat membantu pemilik sehingga harga jual sarang wallet tersebut dapat meningkat. Disebutnya minimal harga bertahan dengan harga jual yang menjanjikan.

"Tentunya para petani sarang walet meminta juga kepada pemerintah agar dapat memperjuangkan harga jualnya.  Jangan hanya memungut pajak saja,"pungkas Dedi Humadi. (andi krc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar