Jumat, 06 April 2012

H.Annas Maamun dan H.Dheni Kurnia tanda-tangani prasasti Balai Wartawan Rokan Hilir


BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Balai wartawan secara resmi telah dapat dipergunakan. Hal ini ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Rokan Hilir H. Annas Maamun dan ketua PWI Riau H.Dheni Kurnia. Balai wartawan terletak di “news city” komplek perkantoran jalan kecamatan batu enam Bagansiapiapi,Kamis(5/4).

Kepada KABARROHIL, bupati Rohil H.Annas Maamun menegaskan bahwa Gedung wartawan dan gedung pemuda dan gedung lainnya di bangun di sepanjang pesisir sungai rokan. Kemudian disebut bupati Annas bahwa balai wartawan diharap dapat dijaga dengan baik setelah diresmikannya balai wartawan ini.

Kemudian pada waktu yang sama, H. Dheni Kurnia selaku ketua PWI Riau menegaskan ada pepatah yang mengatakan utang emas bisa dibayar namun utang budi dibayar mati. Dikatakan Dheni, bahwa  di Riau ada sebanyak 14 harian, 14 mingguan dan 30 tabloid serta  7 televisi. Disebut Dheni,  jumlah wartawan di riau sebanyak kurang lebih 1400 wartawan dimana 700 diantaranya merupakan Anggota PWI Riau. Dijelaskannya bahwa  inilah balai wartawan yang pertama diterima PWI Rohil yang merupakan bagian dari PWI  Riau. Ditambahkannya, di Riau sudah dibangun balai wartawan yang hampir selesai. Namun dikatakannya balai wartawan Rokan Hilir inillah yang pertama di serahkan kepada insane pers. Kemajuan dan perkembangan kota Bagansiapiapi di sanjung oleh Dheni, dimana atas kepemimpinan H.Annas Maamun dan Suyatno daerah rawa-rawa akhirnya di sulap menjadi daerah kota baru.

Sedangkan ketua dewan kehormatan PWI pusat Tarman Azam membenarkan gedung pwi tingkat kabupaten terbaik di Indonesia ini berada di Rokan Hilir. Disebutnya agar Balai wartawan dapat terjaga dengan baik maka diseutnya, agar aset balai wartawan oleh pemdakab Rohil namun dikelola oleh para wartawan.

“ Atas nama seluruh masyarakat insane pers indonesia diucapkan terima kasih atas keberadaan balai wartawan Rokan Hilir ini,’pungkasnya. (andi krc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar