BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Kadisdik
Rokan Hilir menghimbau kepada siswa dalam pasca pengumuman hasil Ujian nasional
(UN) SMA sederajat mendatang yang bakal diumumkan pada hari Sabtu tanggal 26
Mei 2012 (Sabtu akhir pekan pada minggu depan,red) agar meluapkan atau
mengekspresikan rasa kegembiraan dengan bersyukur dirumah. Demikian ditegaskan
oleh Drs Surya Arfan,Msi kepada KABARROHIL
melalui telepon selluler, Minggu (20/5).
“Diharapkan pihak sekolah dan
orang tua/wali murid agar menghimbau para siswa/siswi untuk tidak
mencorat-coret pakaian seragam. Lebih baik baju seragam sekolah tersebut
disumbangkan kepada adik kelas yang tidak mampu yang sangat
membutuhkannya,”ujarnya.
Dia juga menghimbau supaya siswa
tidak kompoi motor apalagi ngebut-ngebutan dijalan raya. Disebut kadisdik rohil
ini karena dampak negatifnya lebih besar yang dapat merugikan siswa seperti bisa
mengakibatkan kecelakaan yang dapat merugikan bagi siswa maupun orang lain
serta tentunya dapat mengganggu ketertiban berlalu-lintas.
Untuk itu, diharapkan kepada
pihak kepolisian dan satpol PP serta perhubungan dapat bekerjasama untuk
melakukan penertiban pada saat hari H pengumuman Ujian Nasional (UN).
“Lebih baik untuk mengungkapkan
rasa syukur dan kegembiraan tersebut dengan melaksanakan sholat syukur atau doa
syukur bagi muslim dan tentunya dengan cara yang lain bagi yang memeluk agama
lainnya sesuai dengan agama dan kepercayaannya,”pungkas Surya Arfan. (andi
krc)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar