BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Bupati H.Annas Maamun senantiasa
berdoa agar para Calon Jemaah Haji (CJH) dalam keadaan sehat dan dapat melaksanakannya
dengan baik sehingga menjadi haji yang mabrur. Demikian ditegaskannya dalam
sambutan pembukaan bimbingan manasik haji Rokan Hilir (Rohil) sekaligus acara
halal bi halal yang di gelar di depan rumah dinas bupati jalan Perwira
Bagansiapiapi, Senin (27/8). Hadir saat itu Ketua DPRD Rohil Nasrudin
Hasan,wabup H.Suyatno, ketua pengadilan agama, kepala kemenag Rohil
Agustiar,Sag, ka.dinas, ka.badan dan ka.kantor di lingkungan pemdakab Rohil,
guru besar UR Prof Yusmar Yusuf, penceramah H.Griven,M.ag, pembimbing manasik
haji Buya hamka riau, camat se-Rohil, PNS dilingkungan pemdakab Rohil dan para
jemaah calon haji. Sedikitnya ribuan orang ikut acara tersebut.
“Kita berdoa agar
senantiasa para jemaah calon haji selalu sehat,”ujarnya.
Dia juga merasa
tersanjung atas adanya peningkatan dari para JCH Rokan Hilir dari tahun ke
tahun. Dalam kesempatan ini orang nomor satu di Rohil mengharapkan dalam
melaksanakan ibadah haji nantinya agar para JCH jangan lagi memikirkan keluarga
yang ditinggalkan. Karena disebutnya dirinya akan memberitahukan kepada seluruh
camat agar selalu melihat keluarga para JCH.
"Kita juga harus
menghormati para JCH. Biarpun para eselon II agar jangan malu untuk mengangkat
koper para JCH. Karena kita harus hormati para JCH yang berangkat menunaikan
ibadah haji ini,"katanya.
Kemudian itu, acara halal
bihalal yang di gelar ini disebutnya
jangan hanya sekedar hanya salam-salaman dan bermaaf-maafan saja tetapi diharapkan
selalu diiringi dengan tugas sebagai pegawai yang bekerja dengan hati yang
tulus agar lebih baik lagi. Pada kesempatan ini juga orang nomor satu di Rohil
mengajak kepada pegawai agar bekerja dengan sungguh-sungguh dan hati yang
ikhlas.
Lebih jauh dijelaskan
oleh bupati bahwa pembangunan fisik di daerah Rohil sudah tampak, pembangunan sekolah
juga sudah mulai bagus, puskesmas juga bagus.
"Tahun ini dibangun
rumah sakit di pinggir pantai untuk pelayanan kepada masyarakat di bidang
kesehatan,"katanya.
Kemudian itu, orang nomor
satu di Rohil ini mengingatkan kepada masyarakatnya agar selalu menunaikan
ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaannya. Kepada yang beragama Islam
tentunya harus selalu menunaikan sholat, mengalunkan ayat suci Al-Qur’an di
setiap rumah dan bagi generasi muda agar sekolah kutab (mengaji,red). Dimana
disebutnya pemerintah daerah akan menghidupkan kembali sekolah kutab tersebut
sehingga para generasi muda dapat bekal tentang agama, akhlaq, muamallah dan
ibadah.
"Hanya satu yang
perlu kita ingatkan yakni masalah ibadah. Oleh sebab itu pada tahun ini tugas
kita semua agar kita semua menghidupkan kembali sekolah kutab dan membiasakan
diri masyarakat agar melaksanakan ibadah sholat,"katanya.
Bupati menyebut beberapa
waktu lalu melaksanakan kunjungan. Namun dikatakannya diutamakan mengunjungi
daerah yang perlu pembangunan seperti didaerah kantong kemiskinan di daerah kecamatan
Bangko khususnya. Dijelaskan oleh p[olitisi Golkar rohil ini, banyak masyarakat disana yang tidak melakukan
ibadah sholat. Oleh sebab itu bupati mengajak bersama-sama ikut membenahi hal
ini semua.
Dikatakannya tempo dulu banyak
kegiatan dilaksanakan di mesjid yang bagus-bagus saja sedangkan di daerah
mesjid yang tidak bagus kurang mendapatkan arahan dan perhatian.
“Kita harus melaksanakan
arahan kepada masyarakat agar dapat berubah. Hal ini merupakan tugas kita bersama,”pungkasnya.
(andi
krc)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar