Rabu, 05 September 2012

Syukur Rambah : Hingga hari ini Sudah 75 LSM melapor keberadaannya di Rohil


BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Sampai hari ini Lembaga Swadaya Masyarakat yang sudah melapor dan mendapat surat keterangan dari Bakesbangpolinmas Rokan Hilir sebanyak 75 LSM. Hal ini sudah mengalami peningkatan dari sebelumnya mencapai 39 LSM. Demikian dikatakan oleh kepala Bakesbangpolinmas Rokan Hilir H.Syukur Rambah,SH,Msi kepada KABARROHIL ketika ditemui di Bagansiapiapi, Rabu (5/9).

“Hingga saat ini yang terdata. Kemungkinan masih ada juga penambahan yang lain. Karena masih ada yang belum menyerahkan persyaratannya,”ujar Syukur Rambah.
Tampak salah satu pengurus parpol melaporkan keberadaannya di bakesbangpolinmas Rohil

Demikian juga dengan partai politik. Dia menjelaskan juga sudah ada yang melaporkannya ke badankesbangpolinmas Rokan Hilir. Disebutnya hingga hari ini (Rabu 5/9,red) kantor bakesbangpolinmas selalu siap melayani masyarakat baik itu ormas, LSM maupun partai politik yang melaporkan keberadaannya.

"Sampai hari ini parpol yang melapor di bakesbangpolinmas 6 (enam) parpol,"ujarnya..

Dia menjelaskan tahun 2012 hingga hari ini partai-partai yang melapor adalah partai PDS, PIS, Partai Persatuan Nasional, PAN, Gerindra dan PDI Perjuangan.

Hasil pantauan, Tampak ketua partai Gerindra Jufrizal,S.Sos melaporkan partainya ke bakesbangpolinmas Rokan Hilir di jalan Kecamatan batu enam bagansiapiapi. Partai Gerindra Rokan Hilir ini sekretaris Abdul Kasim dan bendahara Efraim Bona Ganda Silaban. Tampak juga dengan tujuan yang sama dengan partai Gerinda yakni partai PDI Perjuangan.

“Setelah mendapat surat dari Bakesbangpolinmas kita mendaftar ke KPUD Rokan Hilir,”tandas Jufrizal. (andi krc)  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar