Rabu, 31 Oktober 2012

Wabup H.Suyatno tekan agar tumbuhkan semangat kekompakan dan koordinasi



BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Dimasa pembangunan daerah di Kabupaten Rokan Hilir (Rohil,red) ini sangat diperlukan semangat kekompakan dan koordinasi serta selalu menjaga kesatuan, persatuan dan kebersamaan. Demikian hal ini ditegaskan oleh Wabup H.Suyatno kepada KABARROHIL ketika ditemui di jalan Merdeka Bagansiapiapi, Rabu (31/10).

“Harus terjalin dengan baik antara legislatif maupun eksekutif dan dengan masyarakat demi kepentingan bersama-sama membangun daerah,”ujar Wabup H.Suyatno.

Orang nomor dua di pemerintahan kabupaten Rokan Hilir ini menjelaskan bahwa  maju tidaknya suatu daerah tergantung dari niat membangunnya. Oleh sebab itu dicamkan kepada setiap “person” agar menjaga semangat kemajuan daerah sehingga dapat dengan hati yang tulus meningkatkan semangat untuk mengisi pembangunan daerah Rokan Hilir. 

“Karena siapa lagi yang mengatur dan membangun daerah ini selain kita sendiri. Oleh sebab itu diharapkan daya serap APBD tercapai sesuai target,”pungkasnya.(krc 01/agr).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar