Selasa, 06 Desember 2011

150 anak yatim mendapat santunan pada 10 Muharram


BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Sekira 150 orang anak yatim se kecamatan Bangko mendapat santunan dalam rangka memperingati 10 Muharram 1433 Hijrah sekaligus peringatan hari ibu (22/12 mendatang,red). Acara itu di gelar di gedung wanita Bagansiapiapi, Selasa (6/12).  Acara tersebut diselenggarakan secara bersama oleh Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Rohil, Tim Gerak PKK Rohil dan BKMT Rohil.

Demikian ditegaskan oleh ketua Penggerak PKK Rohil, Hj Latifah Hanum Annas yang disampaikan melalui ketua panitia acara tersebut Hj Nurhayati Musa ketika ditemui KABARROHIL di lantai II gedung Wanita jalan Kecamatan batu empat Bagansiapiapi, Selasa (6/12). Tampak hadir saat acara itu ketua PKK Rohil Hj Latifah Hanum Annas, wakil ketua PKK Hj Wan Mardiana Suyatno, ketua GOW Hj Wirda Wan Amir firdaus dan ibu PKK lainnya serta para anak yatim.

“150 anak yatim se Bangko diberikan santunan,”ujarnya.

Diterangkannya acara tersebut di gelar atas kerjasama GOW, PKK dan BKMT Rohil. Dikatakan oleh kepala kantor pemberdayaan perempuan Rohil ini dalam acara tersebut mendengarkan ceramah sebagai santapan rohani oleh mubaligh juga dibarengi  membantu para anak yatim salah satunya menggembirakan anak yatim tersebut dengan memberikan santunan kepada mereka.  Santunan tersebut diberikan selain dari GOW. PKK dan BKMT Rohil juga secara pribadi oleh Dermawati. Para anak yatim tersebut dari pelbagai tempat di kecamatan Bangko salah satunya dari panti asuhan khalifah Syukur jalan utama Bagansiapiapi serta  diluar panti asuhan.

Disebutnya, dalam acara tersebut diberikan santunan kepada 150 anak yatim. Kegiatan ini digelar setiap tahun. Selain itu, pemberian santunan kepada anak yatim juga di gelar ketika memasuki bulan Ramadhan.

“Santunan kepada anak yatim juga di lakukan pada setiap bulan Ramadhan,”tandasnya. (andi krc)


















Tidak ada komentar:

Posting Komentar