Selasa, 25 September 2012

Suryadi sebut dirinya akan bekerja dengan giat, terutama untuk mengembangkan potensi wisata di Rantau bais



TANAH PUTIH SEDINGINAN,KABARROHIL-Wabup H.Suyatno menegaskan tidak mungkin camat bekerja sendiri didalam menjalankan tupoksinya. Oleh sebab itu diharapkan berkoordinasi didalam menjalankan tugas untuk perkembangan daerah. Demikian ditegaskan oleh H.Suyatno ketika ditemui KABARROHIL seusai melantik Suryadi sebagai pj camat tanah putih sedinginan di halaman kantor camat, Selasa (25/9).

Namun demikian disebut orng nomor dua di pemerintahan Kabupaten Rokan Hilir ini, bahwa camat yang baru saja dilantik sudah berpengalaman di bidang pemerintahan. Hal ini karen dia sudah pernah menjabat sekcam, sebut H.Suyatno.

Lanjutnya mengatakan, tentunya tupoksi sebagai camat  sudah diketahui oleh Suryadi.SE yang pernah juga menjabat sebagai kepala kantor Satpol PP Rokan Hilir. Dia mengharapkan camat yang baru saja di lantik agar berfikir bagaimana untuk mengembangkan daerah menurut potensi yang ada. Hal ini ditambah wabup, terutama di bidang perkebunan. Karena wilayah ini, lanjut Sutyatno memiliki potensi yang bisa dikatakan berhasil sebagai pendapatan dan meningkatkan inkam perkapita keluarga. Dia mengharap didalam menjalankan tupoksinya camat yang baru saja di lantik agar selalu cros cek kelapangan sebelum mengeluarkan surat tanah. Oleh sebab itu, sekali lagi ditegaskan oleh Wabup agar camat yang baru saja di lantik dapat melaksanakan tugas dengan sebaik baiknya.

“Diharapkan terlebih dahulu cros cek kelapangan sebelum mengeluarkan surat tanah,”tandas wabup H.Suyatno.

Sedangkan Suryadi,SE mengatakan sangat berterima-kasih atas kepercayaan pimpinan kepada dirinya menjabat camat di wilayah tanah kelahirannya kecamatan Tanah Putih Sedinginan. Dia menegaskan kembali ke daerah “pulang kampong” untuk membangun daerahnya. Dia mengatakan akan menampung aspirasi dari masyarakat  dan saling berkoordinasi sehingga perkembangan daerah akan menjadi lebih baik.

Disebutnya , otonomi daerah untuk membangun daerah dengan saling koordinasi untuk menjalankan tupoksi sebagai camat di kecamatan tanah putih sedinginan. Hal ini, lanjutnya menjelaskan berdasarkan pengalaman-penmgalaman yang diperolehnya di dinas pasar, dinas pariwisata dan sekcam.

Dijelaskannya, potensi pariwisata di Rantau Bais akan dikembangkan. Sehingga lebih maju dan bersaing dengan kecamatan lain.

“Potensi pulau tilan dapat dikembangkan sebagai objek wisata daerah. Hal ini akan bekoordinasi dengan dinas pariwisata,”pungkasnya. (andi krc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar