Senin, 24 September 2012

Ketua DPRD Rohil harap tahun depan kuota siswa daerah Rohil diterima di IPDN bertambah



BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Ketua DPRD Rokan Hilir mengharapkan agar kuota siswa daerah Rokan Hilir diterima di IPDN dapat bertambah pada setiap tahun ajaran. Hal ini mengingat kampus tersebut berada di daerah Rokan Hilir. Demikian ditegaskan oleh Nasrudin Hasan kepada KABARROHIL ketika ditemui seusai menghadiri upacara HUT Koperasi yang ke-65 di halaman kantor bupati jalan Merdeka Bagansiapiapi, Senin (24/9).

“Kedepan diharapkan lebih dari 13 putra daerah Rokan Hilir yang dapat diterima di IPDN,”ujarnya.

Dia mengatakan hal ini selain kampus berada di daerah Rokan Hilir juga karena aparatur pemerintah daerah Rokan Hilir yang masih kurang. Dia menyebut, untuk menutupi para aparatur pemerintah daerah Rokan Hilir tersebut maka dibutuhkan SDM aparatur lulusan dari IPDN.

Kemudian itu, politisi Golkar Rokan Hilir ini juga mengharapkan agar pihak IPDN dapat juga menerima PNS Rokan Hilir yang ingin menuntut ilmu pemerintahan di kampus IPDN. Dia mengharapkan pihak IPDN menerima PNS Rokan Hilir yang masih lajang untuk tugas belajar di IPDN. Hal ini juga untuk meningkatkan SDM PNS agar lulus IPDN yang dapat menutupi kekurangan aparatur di pemerintah daerah Rokan Hilir.

“Dilihat tahun lalu (2011,red) hanya 13 siswa dan sama dengan tahun ini (2012,red). Diharapkan pada tahun depan (2013,red) lebih banyak siswa daerah yang diterima di IPDN daripada tahun ini,”pungkasnya. (andi krc) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar