Rabu, 15 Desember 2010

Politekkes kemenkes Riau mewisuda 39 orang perawat dalam program khusus Rohil.



BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Sidang senat terbuka politekkes kemenkes Provinsi Riau dalam rangka wisuda ahli madya keperawatan program khusus kabupaten Rokan hilir digelar di gedung serbaguna jalan Utama bagansiapiapi, rabu (15/12). Acara tersebut dipimpin langsung oleh direktur politekkes Provinsi Riau dengan didampingi Bupati Kabupaten Rokan Hilir H.Annas Maamun, ketua DPRD Rohil Nasrudin Hasan, wabup H.Suyatno, kepala dinas, badan dan kantor dilingkungan Pemdakab Rohil dan masyarakat serta anggota PPNI Rohil. Tampak juga kabag Humas Pemdakab Rohil Firdaus.SE.

Dalam laporannya Pembantu rektor I (purek I) mengatakan bahwa politekkes kemenkes provinsi Riau saat ini ada dua kampus dengan 4 (empat) jurusan antara lain jurusan keperawatan, jurusan kebidanan, jurusan gizi dan jurusan kesehatan. Ia menjelaskan bahwa program khusus kabupaten Rokan Hilir ini diawal akedemiknya pada bulan juni tahun 2008 lalu menerima sebanyak 45 orang sehingga pada tahun ini (2010,red) dengan menyelesaikan kredit 5 semester diwisuda sebanyak 39 orang. 6 (enam) orang belum diwisuda karena disebabkan beberapa hal antara lain karena sakit, dan meninggal.

Ia mengatakan bahwa tahun akedemik tersebut meluluskan sebanyak 39 orang dengan pencapaian terbaik yakni wisudawati Minzaliyah dengan pencapaian IPK 3,36, sedangkan wisudawan Syahrul mencapai IPK 3,32 sebagai wisuda terbaik kedua. Sementara itu wisuda terbaik ketiga diperoleh oleh wisudawan Edo hendra dengan IPK 3,23.

Dikatakan purek I politekkes kemenkes Riau ini bahwa anggaran terhadap para wisudawan dan wisudawati ini merupakan anggaran melalui RKA Diskes Rohil. “Saat ini polikes kemenkes provinsi Riau telah selesai mendidik 39 perawat,”tandasnya.

Selanjutnya dalam mewisuda tersebut dilaksanakan bupati Rohil H.Annas Maamun dan penyerahan plakat oleh ketua DPRD Rohil nasrudin Hasan. Sedangkan ijasah diserahkan oleh Rektor politekkes kemenkes Riau.(andi wrc)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar