Selasa, 20 November 2012

Ditaja Disbun Riau, Sosialisasi penertiban izin usaha perkebunan



BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Kegiatan rapat sosialisasi penertiban izin usaha perkebunan yang ditaja oleh Dinas Perkebunan Provinsi Riau direncanakan dilaksanakan besok Rabu (21/11/2012). Demikian dikatakan oleh kadisbun Rokan Hilir (Rohil) H.Muchtar Luthvie kepada KABARROHIL ketika ditemui di ruang pertemuan lantai V Hotel Lion jalan Mawar Bagansiapiapi, Selasa (20/11/2012).

"Insya Allah sesuai rencana besok di lakukan sosialisasi oleh Dinas Perkebunan Riau dengan kerjasama menfasilitasinya Dinas Perkebunan Rokan Hilir,"ujar H.Muchtar Luthvie.

Acara tersebut sesuai undangan dihadiri oleh camat, petugas UPTD kecamatan dan petugas dari Dinas/Badan instansi yang berkaitan dengan Perizinan Usaha Perkebunan. Dikatakannya, pihak Dinas Perkebunan Rokan Hilir hanya sebagai memfasilitasi pertemuan tersebut yang sesuai rencana digelar di Grand Hotel jalan Sei Garam Bagansiapiapi.

"Sesuai jadwal pertemuan direncanakan dibuka oleh Bupati H.Annas Maamun yang dihadiri oleh camat Simpang Kanan, camat Bagansinembah, camat Pujud, camat Bangko Pusako, camat Kubu Babussalam, camat Tanah Putih dan camat Tanah Putih Tg Melawan,”katanya. (krc 01)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar