Rabu, 03 April 2013

Plt Camat Kubu Sambut baik atas berdirinya Pos Pengamanan di Teluk Piyai Pesisir



KUBU,KABARROHIL-Warga masyarakat sangat berterima kasih kepada pihak kepolisian dalam hal ini Polres Rokan Hilir dan Polsek Kubu atas berdirinya pos pengamanan di simpang jalan PU kepenghuluan Teluk Piyai Pesisir menuju lintas pesisir. Karena dengan berdirinya pos tersebut dapat mengurangi angka kejahatan di daerah tersebut. Demikian hal ini ditegaskan oleh Plt Camat Kubu Asrul.S.Sos kepada KABARROHIL, Selasa (26/3/2013) belum lama ini.

“Kita berterima kasih kepada Kapolres Rohil AKBP Tonny Hermawan.R.Sik melalui kapolsek Kubu AKP J.Bajar Nahor.SH atas berdirinya Pos pengamanan tersebut,”tutur Plt camat Kubu Asrul.S.Sos.

Dia mengatakan dengan berdirinya pos pengamanan tersebut setidaknya dapat mengurangi tindakan kejahatan di daerah Kecamatan Kubu ini. Dia menjelaskan dengan berdirinya pos ini dapat mengantisipasi terhadap pencurian sepeda motor (curanmor) dan penuelundupan narkoba di daerah teluk piyai pesisir menuju ke Sei daun panipahan, bagan Batu, Simpang kanan sampai ke Sumut.

“Diharapkan dengan adanya Pos ini dapat mengurangi angka kejahatan,”tandasnya. (Gop)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar