Minggu, 17 Maret 2013

Kacab Diskanlut Palika Kembangkan Budidaya Potensi Laut



BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL- Kepala cabang Dinas perikanan Pasir limau kapas (kacab diskan palika) Rokan Hilir berkomitmen mensukseskan program Peningkatan Kehidupan Nelayan dan terus menyerap aspirasi masyarakat Nelayan.

Kepada KABARROHIL, Sabtu (16/3/2013) Deni Arief menjelaskan, potensi sumber daya perikanan selalu dikembangkan,seperti pengembangan kerupuk ikan,pengolahan terasi,dan budi daya kerang yang mendapat dukungan dari semua unsure.

“Untuk kedepannya kita lakukan upaya pengembangannya lebih mantap. Karena budi daya kerang ini sudah terbukti dapat meningkatkan ekonomi nelayan,”Jelasnya Kacab Diskan Pasir Limau kapas ini..

Menurut Deni, berbagai potensi sumber daya laut di perairan pasir limau kapas ini yang perlu dikembangkan. Diskanlut selalu berupaya untuk menggali potensi sumber laut tersebut untuk bisa dijadikan sumber pendapatan dan meningkatkan ekonomi para nelayan kita khususnya yang ada di pasir limau kapas .

Dalam merealisasikan target tersebut, Dia mengharapkan dukungan dari semua pihak untuk menampung keluhan dan kebutuhan masyarakat nelayan.

Deni berkeyakinan dengan adanya pengembangan Program ini ditargetkan dapat menanggulangi kemiskinan masyarakat pesisir khususnya para masyarakat nelayan yang ada di pasir limau kapas.

Maka dari itu, lanjutnya mengatakan sangat berharap usulan-usulan nelayan diajukan,yakni permohonan dukungan alat tangkap seperti mana yang di harapkan masyarakat nelayan tersebut dapat terealisasi.

Selain itu, Dia juga menjelaskan untuk pengawasan illegal fishing di laut,Di katakan Deni,wilayah palika belum memiliki armada. Disebutnya, Armada patrol ini sangat penting sekali dimana jika mendapat informasi dari nelayan adanya pencurian ikan secara illegal maka bias secepatnya disikap.

“Kita telah usulkan melalu musrenbang beberapa waktu lalu”jelasnya.(Ags)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar