BAGANSIAPIAPI,KABARROHIL-Pelaksanaan UN tingkat SMP ditinjau
langsung oleh setdakab Rokan Hilir, Senin (22/4/2013). Peninjauan tersebut
dimulai dari SMPN 1 bangko jalan Sumatera bagansiapiapi. Peninjauan di beberapa
ruang ujian tersebut berlangsung aman, tertib dan lancer.
“Hari ini sudah di cek lancer dimana soalnya sudah cukup
kemudian teknis tidak masalah. Ujian Nasional di smpn 1 ini ujian mata
pelajaran Bahasa Indonesia,”ujar Drs H.Wan Amir Firdaus,Msi. Kepada KABARROHIL.
Dikatakannya selama ini tidak ada permasalahan karena
dijalankan sesuai protap dan aturan yang berlaku. “Kita ikuti prosedur sesuai
protap yang sesuai aturan yang di berikan. Sedangkan aturan pendistribusian soal
akan diatur untuk mencari yang terbaik,”kata wan amir firdaus.
“Kami ibformasikan matematika dan ipa untuk hari ini belum
diterima sedangkan untuk paket B sudah diterima pada hari ini,”tandasnya. (adv)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar